Detik-Detik Rush Oleng Tabrak Bus di Tol Malang-Pandaan, Terekam Kamera

Kedua kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan, terutama pada bagian depan Toyota Rush dan sisi kiri bus Hino.

Bernadette Sariyem
Jum'at, 17 Januari 2025 | 22:14 WIB
Detik-Detik Rush Oleng Tabrak Bus di Tol Malang-Pandaan, Terekam Kamera
Ilustrasi kecelakaan. (unsplash)

"Kerusakan cukup parah pada Toyota Rush, sedangkan bus Hino mengalami kerusakan ringan," tambah Joko.

Jalur KM 77-78 Tol Malang-Pandaan diketahui sebagai kawasan rawan kecelakaan. Sebelumnya, pada 23 Desember 2024, kecelakaan maut terjadi di KM 77.300A, melibatkan truk Mitsubishi wingbox dan bus pariwisata. Insiden tersebut menewaskan empat orang dan melukai 48 lainnya.

Polres Malang terus mengimbau pengendara untuk berhati-hati dan mematuhi batas kecepatan, terutama di kawasan rawan kecelakaan.

Kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini.

Baca Juga:Bus Pariwisata Maut di Batu: Kronologi Kecelakaan dan Deretan Kelalaian Fatal

"Kami akan memeriksa kondisi kendaraan dan kecepatan pengemudi sebelum kecelakaan untuk memastikan faktor penyebabnya," pungkas Joko.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini