Sementara di kelas Campuran Open, nama Lantian Juan mendominasi klasemen. Ia meraih best time dari Heat 1 dan Heat 2 yaitu 02:08.501. Disusul Ananda Rigi pada posisi kedua dengan catatan waktu 02:08.810 Sedangkan posisi ketiga ada Marcelino Rigi dengan 02:08.798.
Pada kelas Campuran Non Seeded, waktu tercepat diraih Reyno Aprilian dengan catatan 02:09.857. Kemudian Athaya Sena dengan torehan 02:16.052 pada posisi kedua. Lalu posisi ketiga diduduki Findo Mumun dengan 02:17.883.
Seri pamungkas Trial Game Dirt 2024 di Malang masih akan berlanjut Sabtu (12/10/2024). Para pembalap di dua kelas utama FFA dan Campuran Open wajib menuntaskan balapan Heat 3 dan Heat 4. Pembalap dengan akumulasi waktu tercepat dan ketepatan menaklukan rintanganlah yang berhak dinobatkan menjadi Juara Umum Trial Game Dirt 2024 Seri Malang.
Jim mengatakan jalannya race sesi Heat 1 dan Heat 2 berlangsung ketat dan menarik. Kans juara umum dimiliki pembalap yang berada di posisi tiga besar klasemen poin sementara FFA dan Campuran open, yakni Lantian Juan, M. Excel, dan Ivan Harry Nugroho.
Baca Juga:Revolusi Sampah: 5 TPS di Kota Malang Disulap Jadi Modern dan Ramah Lingkungan
“Pada putaran final di Malang ini nanti ada penobatan juara umum kelas FFA dan Campuran Open. Hingga saat ini prediksi peluangnya memang di tiga besar klasemen masing-masing kelas, yang masih didominasi Lantian Juan, M. Excel, dan Ivan Harry,” ujarnya.
Kontributor : Aziz Ramadani