SuaraMalang.id - Polres Malang sedang mengintensifkan upaya untuk menangkap komplotan pelaku pencurian dengan modus pecah kaca mobil yang terjadi di Kecamatan Pakisaji, Kabupaten Malang.
Kejadian yang berlangsung pada Selasa (3/9/2024) tersebut telah mengakibatkan korban kehilangan sejumlah barang berharga.
Kasihumas Polres Malang, AKP Ponsen Dadang Martianto, mengkonfirmasi bahwa kejadian tersebut terjadi di pinggir Jalan Raya Pakisaji, saat korban, EP, sedang berkunjung ke rumah kerabat.
"Sekitar pukul 11.30 WIB, mobil korban diparkir di pinggir jalan dan sekitar satu jam kemudian, kaca mobil pecah dan tas berisi surat berharga serta uang tunai senilai Rp 2 juta raib," jelas AKP Dadang, Kamis (5/9/2024).
Menurut laporan, tindak kejahatan ini diawali dengan perilaku mencurigakan dari tiga pria yang terekam dalam rekaman CCTV.
Mereka menggunakan dua sepeda motor dan tampak mondar-mandir sebelum akhirnya salah satu dari mereka memecahkan kaca mobil untuk mengambil barang-barang dari dalamnya.
"Kami telah melakukan olah TKP dan menganalisis rekaman CCTV di sekitar lokasi kejadian. Terlihat jelas aktivitas para pelaku yang melancarkan aksi pencurian itu," ungkap Dadang.
Polisi saat ini masih melakukan pengejaran terhadap para pelaku yang berhasil melarikan diri ke arah selatan setelah aksi pencurian tersebut.
"Kami berharap dapat segera menangkap pelaku berdasarkan bukti yang telah kami kumpulkan," tutup Dadang.
Baca Juga: Bobol Rumah di Lawang, Pria Asal Malang Gasak Perhiasan dan Uang Tunai Rp 8 Juta
Kejadian ini menambah daftar panjang kasus pencurian dengan modus pecah kaca yang telah sering terjadi di wilayah Malang, memicu kekhawatiran di kalangan warga serta meningkatkan kewaspadaan di berbagai lokasi.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Bobol Rumah di Lawang, Pria Asal Malang Gasak Perhiasan dan Uang Tunai Rp 8 Juta
-
Kecelakaan Beruntun di Pakisaji Melibatkan Empat Kendaraan, Tiga Orang Luka-Luka
-
Selebgram Aghnia Punjabi Berharap Bertemu Mantan Pengasuh Anaknya Pasca Putusan Pengadilan
-
Tragis di Malang: Kecelakaan Maut Renggut Nyawa Calon Suami dan Anak Sunarmi
-
Residivis Pencurian Smartphone Kembali Ditangkap di Sumberpucung
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
Kutukan Pelatih Italia di Chelsea: Enzo Maresca Jadi Korban Ketujuh
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan