Pasutri Terseret Arus Deras Sungai Bengawan Jember, Warga Tak Berani Tolong

Arusnya sangat deras, jadi warga tidak berani menolong dengan cara menyebur, ujar Arid Fitriyadi, anggota Tagana Jember.

Bernadette Sariyem
Kamis, 16 Januari 2025 | 13:20 WIB
Pasutri Terseret Arus Deras Sungai Bengawan Jember, Warga Tak Berani Tolong
Ilustrasi Tim SAR mencari korban hanyut di sungai.

SuaraMalang.id - Pasangan suami istri asal Desa Andongsari, Kecamatan Ambulu, Kabupaten Jember, Slamet (57) dan Imroatul Jamilah (55), diduga terseret arus deras Sungai Bengawan pada Rabu sore (15/1/2025). Keduanya dikabarkan nekat menyeberangi sungai dalam perjalanan pulang dari ladang yang terletak di seberang sungai.

Menurut laporan, insiden tersebut terjadi sekitar pukul 16.30 WIB, saat arus sungai sedang deras akibat curah hujan tinggi. Kejadian ini sempat disaksikan oleh warga setempat yang tidak bisa memberikan pertolongan karena derasnya arus sungai.

“Arusnya sangat deras, jadi warga tidak berani menolong dengan cara menyebur,” ujar Arid Fitriyadi, anggota Tagana Jember.

Setelah mengetahui insiden ini, warga setempat segera berkumpul di sekitar lokasi untuk mencari korban. Namun, pencarian hanya dilakukan di pinggiran sungai karena kondisi arus yang masih kuat.

Baca Juga:Banjir Bandang Rusak Pipa, BPBD Jember Kirim 15 Ribu Liter Air Bersih Setiap Hari

“Ketika kabar tersebar, warga langsung mencari, tetapi hanya dari pinggir sungai. Mereka tidak berani turun ke air karena berisiko,” jelas Arid.

Hingga berita ini ditulis, warga masih terus melakukan pencarian di sepanjang pinggir sungai, dengan harapan Slamet dan Imroatul belum terbawa arus terlalu jauh dari lokasi kejadian.

Pihak Tagana Jember mengimbau warga untuk tetap waspada dan tidak melakukan tindakan berisiko saat menghadapi arus sungai yang deras.

"Kami juga akan segera berkoordinasi untuk melibatkan tim penyelamat yang lebih terlatih," tambah Arid.

Kontributor : Elizabeth Yati

Baca Juga:Wabah PMK Meledak di Jember: Ribuan Sapi Terinfeksi, Vaksin Habis

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini