Brimob Dikerahkan Menyelisik Penemuan Ratusan Granat di Banyuwangi

Penemuan berawal dari perburuan harta karun di area perkebunan Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Senin, 20 Desember 2021 | 13:11 WIB
Brimob Dikerahkan Menyelisik Penemuan Ratusan Granat di Banyuwangi
Penemuan diduga granat di Banyuwangi, Jawa Timur. [Timesindonesia.co.id]

SuaraMalang.id - Brimob dikerahkan menyelisik penemuan 206 benda diduga granat di Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur. Heboh penemuan ini berawal dari perburuan harta karun di area perkebunan.

Kapolsek Pesanggaran, AKP Subandi mengatakan, 8 dari total 206 butir temuan diyakini sebagai granat lantaran terdapat pelatuk atau pemicu ledakan.

"Ada 206 butir, tapi masih diduga, untuk yang pasti granat ada 8. Karena ada pelatuknya atau kunci pemicu di benda bulat tersebut," katanya mengutip dari Timesindonesia.co.id --jejaring Suara.com, Senin (20/12/2021).

Ia melanjutkan, untuk memastikannya, Brimob telah diminta untuk mendatangi lokasi penemuan.

Baca Juga:Terungkap Pengakuan Pria yang Todongkan Pistol Dalam Acara Jaranan di Banyuwangi

"Kita nunggu Brimob dan Jibom. Kalau granat kita amankan semuanya. Saat ini lokasi tempat penemuan kita beri police line untuk pengamanan," sambungnya.

Kekinian, lokasi penemuan dijaga ketat dan dipasang garis polisi.

"Meskipun kondisi granat itu berkarat, tidak pengaruh. Granat tetap aktif semua. Maka dari itu untuk antisipasi, kita jaga bersama, ada polisi, sekuriti kebun, linmas dan masyarakat," ungkap Subandi.

Diketahui, 206 benda yang diduga granat ditemukan salah satu pemburu harta karun, Andi, warga Dusun Kedungrejo, Desa/Kecamatan Bangorejo. Andi dan rekannya sedang mencari benda bersejarah mengunakan alat metal detektor. Persisnya di area perkebunan PTPN XII Sumberjambe, Desa Kandangan, Kecamatan Pesanggaran, Banyuwangi.

Andi mengira jika di dalam tanah, alatnya tersebut mendeteksi ada uang logam, namun setelah digali ternyata berisi ratusan benda diduga granat.

Baca Juga:Geger Video Pria Acungkan Pistol ke Pemuda Saat Nonton Jaranan di Banyuwangi

Karena khawatir, Andi lantas melaporkan penemuannya itu ke Kepala Dusun Sumberjambe, Zaenal Abidin. Lalu ditindaklanjuti dengan melaporkan ke Polsek Pesanggaran.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini