SuaraMalang.id - Sebuah video viral memperlihatkan seorang pria dikerumuni warga dan polisi di kawasan Jalan Arif Margono, Kelurahan Kasin, Kecamatan Klojen, Kota Malang.
Pria tersebut dicurigai oleh warga usai memegang-megang sepeda motor milik warga yang diparkir di pinggir jalan, diduga hendak mencuri.
Dalam video yang tersebar di media sosial, terlihat pria mengenakan baju lengan panjang biru dan celana cokelat berbicara dengan seorang polisi sambil dikelilingi masyarakat sekitar. Tak lama kemudian, pria tersebut dibawa oleh polisi ke dalam mobil patroli.
Kasi Humas Polresta Malang Kota, Ipda Yudi Risdiyanto, mengonfirmasi kejadian tersebut. Ia menyebutkan bahwa pria yang diamankan adalah Kuswanto (31), warga Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang, yang berprofesi sebagai tukang bangunan.
Baca Juga: Pemuda Nyaris Dihakimi Massa Saat Curi Motor di Warung Ramai
"Iya benar, kejadiannya terjadi di wilayah Kecamatan Klojen. Pria ini bernama Kuswanto," ujar Yudi, Selasa (28/1/2025).
Menurut Yudi, kejadian bermula saat Kuswanto mengonsumsi minuman keras (miras) dan pil koplo bersama teman-temannya. Dalam kondisi mabuk, ia berjalan sempoyongan hingga masuk ke Jalan Brigjen Katamso Gang V sekitar pukul 18.00 WIB.
Kuswanto sempat memegang-megang sepeda motor warga yang diparkir di jalan tersebut, yang membuat warga curiga dan mengawasinya. Setelah itu, ia melanjutkan perjalanan ke sebuah mini market untuk membeli air mineral.
"Gerak-gerik Kuswanto terus diawasi warga karena khawatir ia melakukan aksi kriminalitas atau membuat keributan mengingat kondisinya mabuk," jelas Yudi.
Warga yang merasa curiga langsung mengamankan Kuswanto di mini market dan melaporkannya ke Polsek Klojen.
Baca Juga: Detik-Detik Rush Oleng Tabrak Bus di Tol Malang-Pandaan, Terekam Kamera
Setelah dilakukan pemeriksaan oleh polisi, Kuswanto diketahui mabuk berat sehingga tidak sadar dengan tindakannya. Berdasarkan keterangan saksi-saksi dan pengecekan di lokasi kejadian, polisi tidak menemukan bukti adanya tindak pidana.
Berita Terkait
-
Motor Indah Kalalo Dibawa Kabur Sopir Baru, Sebar Foto Pelaku Biar Ditemukan
-
Pengguna Matic Wajib Waspada! Pelaku Curanmor Bongkar Tips Rahasia Curi Motor dengan Mudah
-
Sadis! Wanita Diseret 100 Meter oleh Terduga Maling Motor di Cilincing, Warga Geram!
-
Dituduh Maling Motor, Prabowo Sebut Romadon Tewas Ditembak Polisi di Depan Anak dan Istrinya
-
Dihadapan Polisi, Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT, Vario, dan Scoopy Tak Mudah Dicuri
Terpopuler
- Tenaga Kalahkan Yamaha XMAX, Tampan Bak Motor BMW: Pesona Suzuki AN400 Bikin Kesengsem
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Sudah Dihubungi PSSI, Harga Pasar Pemain Keturunan Ini Lebih Mahal dari Joey Pelupessy
- Segera Ambil Saldo DANA Kaget Gratis Hari Ini, Cairkan Rezeki Siang Hari Bernilai Rp 300 Ribu
- 6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Pilihan
-
Rekam Jejak Kim Sang-sik, Junior STY yang Pimpin ASEAN All Stars Lawan Manchester United
-
Jepang Tersingkir! Ini Skenario yang Bisa Bawa Timnas Indonesia Juara Piala Asia U-17
-
Rekam Jejak Wipawee Srithong: Bintang Timnas Thailand, Pengganti Megawati di Red Sparks
-
Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
-
Puji Kinerja Nova Arianto, Kiper Timnas Indonesia: Semoga Konsisten
Terkini
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa
-
Korban Hanyut di Pantai Balekambang Malang Akhirnya Ditemukan
-
Sosok Bule Jerman yang Selamatkan Santri Terseret Ombak Pantai Balekambang
-
Wali Kota Malang Ingin Pindahkan 4 Sekolahan Ini dari Jalan Bandung
-
Naik Kelas Berkat KUR BRI: Perjuangan Suryani Membangun Ekonomi Keluarga