SuaraMalang.id - Setelah kasus peretasan terhadap 34 hotel di Kota Malang mencuat, sejumlah hotel di Kota Batu juga menjadi korban hacker.
Menurut Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kota Batu, Sujud Hariadi, terdapat sekitar 1 hingga 2 hotel di wilayah tersebut yang akun bisnisnya diretas, meskipun belum ada laporan kerugian signifikan.
“Dari 60 hotel anggota kami, ada 1 atau 2 yang terkena peretasan. Namun, hotel-hotel tersebut langsung memulihkan akun mereka begitu mengetahui adanya peretasan,” ujar Sujud, Jumat (16/8/2024).
Meskipun Sujud tidak menyebutkan secara spesifik nama hotel yang menjadi korban, ia mengakui bahwa salah satu hotel yang diretas adalah hotel terkenal di Kota Batu.
Setelah mengetahui adanya peretasan yang terjadi di Surabaya dan Malang, PHRI Batu segera mengambil langkah antisipasi dengan memberikan petunjuk teknis kepada anggotanya.
“Kami segera mengecek akun bisnis masing-masing hotel setelah mengetahui adanya peretasan. Begitu ada yang terkena, kami sudah menyiapkan langkah-langkah perbaikan sehingga tidak sampai ada yang dirugikan,” jelasnya.
PHRI Kota Batu juga mengadakan pertemuan dengan para anggotanya pada Kamis (15/8/2024) untuk membahas langkah antisipasi lebih lanjut guna menghadapi kemungkinan peretasan di masa mendatang.
Selain itu, Badan Pimpinan Daerah PHRI Jawa Timur telah melaporkan kasus ini ke Polda Jatim dengan harapan pelaku segera tertangkap.
“Kami berharap pelaku segera tertangkap agar tidak ada lagi hotel yang dirugikan,” pungkas Sujud.
Baca Juga: Lantai Kelas PAUD Anggrek Bulan 3 Kota Batu Ambles, Aktivitas Belajar Terganggu
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Lantai Kelas PAUD Anggrek Bulan 3 Kota Batu Ambles, Aktivitas Belajar Terganggu
-
Akun Google 34 Hotel Kota Malang Diretas, Harga Kamar Diturunkan sampai 80 Persen
-
Warga Kota Batu Heboh, Pengendara Motor Lakukan Aksi Tak Senonoh di Hadapan Siswi
-
DPC PKB Kota Batu Laporkan Mantan Sekjen Lukman Edy Atas Pencemaran Nama Baik dan Hoaks
-
Tingkat Hunian Hotel di Malang Tembus 80 Persen, Eropa dan Asia Mendominasi
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan