SuaraMalang.id - Warga Kota Batu, Jawa Timur, digemparkan oleh tindakan tak senonoh yang dilakukan oleh seorang pengendara sepeda motor di hadapan seorang siswi perempuan.
Insiden ini terjadi di kawasan Kelurahan Sisir, Kecamatan Batu, Kota Batu, pada akhir Juli 2024, dan langsung menarik perhatian masyarakat setempat.
Dari informasi yang berhasil dihimpun, pelaku ekshibisionis tersebut dengan nekat menunjukkan alat kelaminnya di hadapan siswi yang sedang menunggu kedatangan orang tuanya.
Pelaku yang mengendarai sepeda motor ini dikenali menggunakan tas selempang, kacamata kotak, dan masker.
Sementara itu, siswi yang menjadi korban segera meminjam ponsel temannya untuk merekam aksi pelaku. Menyadari aksinya direkam, pelaku segera melarikan diri dari lokasi kejadian.
Polisi telah menindaklanjuti laporan ini dan melakukan penyelidikan lebih lanjut. Kasat Reskrim Polres Batu, AKP Rudi Kuswoyo, menyatakan bahwa pihaknya telah menerjunkan tim dari unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) untuk menemui korban dan mengklarifikasi insiden tersebut.
”Petugas saat ini sedang melakukan klarifikasi sekaligus penyelidikan lebih lanjut terkait dugaan aksi eksibisionis tersebut untuk mengejar pelaku,” tegas AKP Rudi Kuswoyo, Rabu (14/8/2024).
Kasus ini menjadi perhatian serius pihak kepolisian Kota Batu yang kini berupaya untuk mengidentifikasi dan menangkap pelaku yang telah membuat keresahan di kalangan masyarakat, khususnya di lingkungan sekolah.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: DPC PKB Kota Batu Laporkan Mantan Sekjen Lukman Edy Atas Pencemaran Nama Baik dan Hoaks
Berita Terkait
-
DPC PKB Kota Batu Laporkan Mantan Sekjen Lukman Edy Atas Pencemaran Nama Baik dan Hoaks
-
Usung Kris Dayanti di Pilkada Batu, PDIP Kini Didekati PKS
-
Teroris Sembunyi Lagi di Kota Batu, Risiko Daerah Urban dan Wisata
-
Makam Eddy Rumpoko Dipindahkan dari TMP Kota Batu
-
Malang Jadi Target Terorisme, Polisi Ingin Aturan Wajib Lapor Diperketat
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan