SuaraMalang.id - Kecelakaan tragis terjadi di Gresik, di mana Supoyo, seorang pria berusia 67 tahun yang baru sehari pulang dari ibadah haji, menabrak sejumlah pengendara motor, mengakibatkan satu korban meninggal dunia dan empat lainnya luka parah.
Insiden ini terjadi saat Supoyo, yang mengendarai Daihatsu Terios dengan nomor polisi W 1632 PN, kehilangan kontrol atas kendaraannya.
Kejadian nahas itu terjadi pada Rabu pagi, setelah Supoyo pulang dari menjenguk temannya yang satu jamaah haji.
"Saya waktu itu mau menjenguk teman sesama haji, saking senangnya saya jenguk teman saya yang juga pulang haji, saya sebenarnya sudah diingatkan istri agar tidak keluar sebelum sepuluh hari," ujar Supoyo, Kamis (18/7/2024).
Menurut Kapolsek Driyorejo, AKP Musihram, kecelakaan bermula saat mobil Daihatsu Terios yang dikemudikan Supoyo menabrak truk di sebelah kiri, kemudian banting setir ke kanan dan menabrak sejumlah pengendara sepeda motor dari arah berlawanan.
"Sopir itu nabrak truk sebelah kiri, kemudian banting setir menabrak banyak kendaraan di sebelah kanan," kata AKP Musihram.
Korban yang meninggal di tempat kejadian bernama Yetik Kurniawati, berusia 45 tahun, warga Pasinan Lemah Putih, Wringinanom.
Empat korban lainnya, Bambang Eko Wahyudi, Moh. Rizal Faizin, Erfin Khoiri, dan Zainul Abidin, mengalami luka parah termasuk gegar otak.
Kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan, termasuk Daihatsu Terios milik Supoyo yang mengalami kerusakan parah pada kabin depan dan roda lepas, telah diamankan oleh polisi. Empat sepeda motor milik korban juga hancur akibat kecelakaan tersebut.
Baca Juga: Tragis, Kecelakaan Karambol di Blitar Tewaskan Pengemudi Truk
Supoyo telah ditahan dan berada di sel markas Polsek Driyorejo, Gresik, dan mengaku siap bertanggung jawab atas kejadian tersebut.
Polisi masih terus melakukan investigasi untuk menentukan penyebab pasti kecelakaan dan memproses kasus tersebut lebih lanjut.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Tragis, Kecelakaan Karambol di Blitar Tewaskan Pengemudi Truk
-
Nekat Lawan Arus di Malang, Pengemudi Avanza Tabrak Calya dan Ditilang
-
Viral! Pengemudi Avanza Lawan Arus di Malang, Tabrak Calya di Simpang Balapan
-
ABG Gagal Kuliah di Malang Gara-gara Pakai AI Edit Foto Teman Jadi Telanjang
-
Pakai AI, ABG Gresik Sebar Foto Telanjang Palsu Teman-temannya
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Kota Malang Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Saat Nataru 2026, Begini Skema Dishub
-
Pengamanan Wisata Malang Diperketat Jelang Nataru, Polisi Siaga di 183 Destinasi Favorit!
-
54 Napi Lapas Kelas I Malang Dapat Remisi Natal 2025, Tak Ada yang Langsung Bebas!
-
Arema FC vs Madura United Berakhir Dramatis, Duel Sengit di Kanjuruhan Gagal Beri Tiga Poin
-
Laga Arema FC vs Madura United, Stadion Kanjuruhan Dikawal Ketat 758 Personel Gabungan