SuaraMalang.id - Jacob Mahler, gelandang bertahan yang juga anggota Timnas Singapura, tengah menjadi sorotan dua klub besar Liga 1, Arema FC dan Persija Jakarta.
Kedua klub tersebut dikabarkan berminat untuk merekrut Mahler, yang kontraknya bersama Madura United telah berakhir pada 31 Mei 2024.
Mahler, yang memiliki keturunan Denmark, telah mencatatkan performa impresif selama musim 2023-2024, membantu Madura United meraih posisi runner up Liga 1.
Keberhasilannya di musim lalu membuatnya menjadi incaran berbagai klub, termasuk Persija Jakarta dan Arema FC.
Baca Juga: Alexandre Gama: Pelatih Tiki-Taka yang Diincar Arema FC
Menurut sumber dari media sosial @ligawakanda.id, peluang untuk Persija dan Arema mendapatkan tanda tangan Mahler sama besar, yakni 50 persen. Kedua tim diketahui sedang giat mencari pemain yang dapat memperkuat skuad mereka untuk musim depan.
"PSS Sleman juga dikaitkan dengan Mahler, yang bisa mengisi slot ASEAN di klub," tambah sumber tersebut.
Mahler dikenal dengan kemampuan bertahannya yang solid, mencatatkan 81 tekel, 107 intersepsi, dan 42 sapuan selama satu musim bersama Madura United. Dia juga memiliki kontribusi offensif, dengan 10 tembakan dan satu gol.
Statistik ini menunjukkan bahwa Mahler adalah aset berharga di lapangan tengah, yang mampu bermain sebagai bek tengah, gelandang tengah, dan gelandang bertahan.
Di samping itu, Mahler telah mengumpulkan 10 kartu kuning dan melakukan 58 pelanggaran, mencerminkan gaya bermainnya yang keras namun efektif.
Baca Juga: Invasi Kiper Asing di Liga 1 2024: Ancaman atau Peluang Emas Kiper Lokal?
Dengan harga pasaran sekitar Rp3,48 miliar, Jacob Mahler menjadi pilihan menarik bagi Persija dan Arema.
Di Persija, dia bisa berduet dengan Maciej Gajos di lini tengary, sementara di Arema FC, dia berpotensi menggantikan peran Charles Raphael, yang baru-baru ini dikabarkan akan hengkang dari klub.
Dengan banyaknya minat dari berbagai klub, masa depan Jacob Mahler di Liga 1 Indonesia tampaknya akan segera menemukan kejelasan.
Fans kedua klub kini menanti keputusan Mahler, apakah ia akan bergabung dengan Persija Jakarta, Arema FC, atau mungkin PSS Sleman.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Antusias Nonton Replay Gol Persija, RK Malah Disindir Pencitraan: Demi Jabatan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
6 Klub Luar Negeri yang Bisa Rekrut Rizky Ridho, Ansan Greeners hingga Slavia Praha
-
Bakal Bela Persija jika Jadi Gubernur Jakarta, RK Samakan Diri Dengan Shin Tae-yong: Sesuai Penugasan
-
Cetak Assist Cantik Lawan Madura United, Bukti Rizky Ridho Layak Pemain Inti Timnas Indonesia
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
- Jadi Anggota DPRD, Segini Harta Kekayaan Nisya Ahmad yang Tak Ada Seperempatnya dari Raffi Ahmad
Pilihan
-
Harga Emas Antam Meroket! Naik Rp14.000 per Gram Hari Ini
-
Selamat Ulang Tahun ke-101, Persis Solo!
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
Terkini
-
Paslon GURU Percaya Diri Hadapi Debat Kedua Pilwali Kota Batu
-
Waspada! 2.001 Kasus Gondongan Serang Anak di Malang, Akankah Lockdown?
-
Momentum Positif! Arema FC Naik ke Peringkat 7, Siap Gaspol Lawan Madura United
-
Kris Dayanti Vs 2 Penantang: Debat Pilkada Kota Batu Bahas Perlindungan Anak
-
Cetak Buram dan Tinta Rembes, 1.462 Surat Suara Pilkada Kota Malang Rusak