SuaraMalang.id - Warga Desa Banjarejo, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Malang, dihebohkan dengan penemuan mayat di sebuah lahan tebu pada Minggu (9/6/2024) pagi.
Sosok mayat yang ditemukan dalam kondisi sudah membusuk dan hanya tinggal kerangka tersebut diduga merupakan lansia.
Kapolsek Pagelaran, AKP Totok Suprapto, mengungkapkan bahwa penemuan mayat tersebut terjadi sekitar pukul 09.00 WIB.
"Kami mendapatkan laporan dari masyarakat melalui perangkat desa, bahwa ada bau busuk dari tempat kejadian perkara (TKP)," kata Totok.
Mayat yang ditemukan mengenakan kaos hijau dan celana kolor itu diduga merupakan pria lanjut usia, dilihat dari rambut putih yang masih melekat pada kerangka.
"Tanda-tandanya rambutnya sudah berwarna putih," tambah Totok.
Kepolisian yang langsung mendatangi lokasi setelah menerima laporan tidak menemukan kartu identitas ataupun barang bawaan yang bisa membantu mengidentifikasi mayat tersebut.
AKP Totok menjelaskan, "Ada kemungkinan Mr. X merupakan orang dengan gangguan jiwa, namun ini hanya dugaan awal. Selebihnya akan dilakukan profiling dan hasil otopsi untuk memastikan penyebab kematian."
Menurut perkiraan awal, mayat tersebut sudah berada di lokasi antara 2 hingga 3 bulan karena kondisi yang sudah sangat membusuk. Untuk proses lebih lanjut, mayat telah dibawa ke Rumah Sakit Saiful Anwar (RSSA) Kota Malang untuk diidentifikasi dan autopsi.
Baca Juga: Gerebek Rumah Produksi Minyakita Palsu di Malang, 7 Orang Ditangkap
"Saat ini, mayat dibawa ke RSAA dan kami masih melakukan pendalaman terkait kasus ini," pungkas AKP Totok.
Penemuan mayat ini tentunya menambah daftar kejadian misterius yang terjadi di wilayah Malang, dan kepolisian setempat berusaha keras untuk mengungkap identitas serta penyebab kematian dari sosok Mister X ini.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Gerebek Rumah Produksi Minyakita Palsu di Malang, 7 Orang Ditangkap
-
Gerebek Pabrik Miras Rumahan di Malang, Polisi Sita Ribuan Liter Trobas Siap Edar
-
Eks Kadis Kesehatan Somasi Bupati Malang Terkait Pencopotan Jabatan
-
Niat Cari Rezeki Berakhir Tragis! Kakek Pemotor Tewas di Hantam Panther
-
Kronologi Anak Robohkan Rumah Ibunya karena Harta Gono-Gini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya
-
Konflik Dualisme Yayasan SMK Turen Malang Memuncak, Ribuan Siswa Terpaksa Tak Sekolah