SuaraMalang.id - Warga Jalan Manggar X, Lingkungan Gebang Poreng, Kelurahan Gebang, Kecamatan Patrang, Jember, dibuat gempar dengan penemuan jenazah Edi Jumarto (60), seorang warga setempat, di ruang keluarga rumahnya sendiri.
Jenazah ditemukan dalam kondisi mengenaskan dengan luka dan darah yang keluar dari mulutnya pada Rabu (13/12/2023) siang.
Menurut Yusuf, tetangga korban, penemuan jenazah tersebut berawal dari kecurigaan salah satu warga yang melihat ceceran darah di depan teras rumah korban.
Yusuf, yang kemudian memasuki rumah korban, menemukan Edi terkapar di lantai ruang tamu dengan kondisi yang tragis.
Edi, yang dikenal sebagai guru spiritual di lingkungan tersebut, saat itu berada sendirian di rumah, karena istrinya sedang keluar menjemput anak mereka dari sekolah.
Berdasarkan keterangan Yusuf, saat ditemukan, kondisi rumah korban mengindikasikan adanya tanda-tanda kekerasan, dengan darah yang bercerai di beberapa bagian rumah, termasuk di kamar dan di teras.
Polisi yang telah dihubungi oleh warga, langsung melakukan penyelidikan di tempat kejadian perkara.
"Tim Inafis telah melakukan olah TKP dan meminta waktu untuk menyelidiki lebih lanjut kasus ini," kata AKP Abid Uais Al Qarni, Kasat Reskrim Polres Jember.
Hingga saat ini, penyebab pasti kematian Edi dan motif di balik insiden ini masih dalam penyelidikan kepolisian.
Baca Juga: Terungkap! Sosok Jasad Depan Ruko di Malang Bersimbah Darah Dibunuh Pengamen
Warga setempat merasa terkejut dan berduka atas kejadian yang menimpa Edi, seorang figur yang dikenal dan dihormati dalam komunitas mereka.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Terungkap! Sosok Jasad Depan Ruko di Malang Bersimbah Darah Dibunuh Pengamen
-
Viral Mahasiswa UM Bentangkan Spanduk saat Wisuda, Minta Kapolri Tangkap Pembunuh Ayahnya
-
Bacok Tetangga Karena Curiga Punya Ilmu Santet, Pria di Malang Terancam Hukuman Mati
-
Dapat Laporan Ancaman Pembunuhan di Medsos, Polres Malang Datangi Rumah Warga Bululawang
-
Polisi Ungkap Tak Ada Unsur Pembunuhan di Tragedi Kanjuruhan, Kuasa Hukum Keluarga Korban Merespons
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya