SuaraMalang.id - Seorang ayah berinisial MAB melaporkan adanya ancaman pembunuhan yang dilakukan istrinya terhadap anak mereka di akun media sosial Instagram Polres Malang, @polresmalang_polisiadem.
MAB yang saat ini bekerja di Mojokerto untuk bekerja, menuliskan pesan ke Instagram Polres Malang. Isinya memberitahukan bahwa istrinya yang bernisial RR mengancam akan membunuh putri mereka.
"Kami menerima pesan dari Instagram, ada informasi ancaman pembunuhan seorang anak," ujar Kasihumas Polres Malang Iptu Ahmad Taufik dikutip dari Antara, Selasa (3/9/2023).
Mendapat laporan tersebut, kata Taufik, pihaknya langsung bertindak dengan meneruskan Polsek Bululawang dan Bhabinkamtibmas setempat.
"Selanjutnya, kepolisian langsung bergerak mencari rumah berdasarkan informasi aduan di Instagram," tambah Taufik.
Diketahui, rumah RR berada di Desa Wandanpuro, Kecamatan Bululawang, Kabupaten Malang.
Berdasarkan keterangan yang didapat polisi, MAB dengan isrinya memang sedang terjerat masalah rumah tangga. "Istrinya itu menghubungi sang suami, mau membunuh anaknya, dan akan bunuh diri karena akan diceraikan," kata Taufik.
Pihaknya telah meminta Bhabinkamtibmas setempat bersama masyarakat untuk memantau kondisi ibu-anak tersebut guna mencegak hal-hal yang tidak diinginkan. Polres Malang juga memberikan layanan konseling kepada RR.
"Kami menugaskan polwan Polsek Bululawang melaksanakan sambang dan konseling. Kami juga menitipkan ke ketua lingkungan setempat untuk melakukan pengawasan dan harus dilakukan terus-menerus," ungkapnya.
Baca Juga: Ibu Jessica Wongso Ngaku Sayang Sama Mirna Salihin: Mereka Anak Baik
Catatan Redaksi:
Bunuh diri bukanlah solusi untuk menyelesaikan permasalahan kehidupan. Jika Anda atau orang di sekitar Anda mengalami tekanan dan muncul pikiran untuk bunuh diri, segeralah hubungi hotline bunuh diri Indonesia melalui nomor 1119 (ekstensi 8) atau hotline kesehatan jiwa Kemenkes di nomor 021-500-454.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern