SuaraMalang.id - Kabupaten Malang Jawa Timur sedan 'mengebut' memenuhi target populasi vaksinasi warganya. Lewat Dinas Kesehatan, vaksinasi dilakukan di sejumlah titik.
Bahkan akun resmi Instagramnya, Dinkes Kabupaten Malang dalam Instastory menampilkan beberapa Puskemas yang menjalani pemberian vaksinasi dosis kedua, mulai dari Puskemas Donomulyo, Puskesmas Poncokusumo dan Puskesmas Kepanjen.
Kepala Dinkes Kabupaten Malang drg Arbani Mukti Wibowo mengatakan vaksinasi dosis kedua dikebut untuk memenuhi target capaian vaksinasi.
"Vaksinasi dosis kedua yang diberikan berjenis Sinovac. Sedangkan pelaksanaannya sudah terjadwal yang ada di masing-masing Puskesmas," ujar drg Arbani Mukti Wibowo, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (23/11/2021).
Baca Juga: Depresi Akut, Korban Kekerasan Seksual dan Perundungan Menangis Histeris di Kantor Polisi
Lebih lanjut dia mengatakan, capaian vaksinasi dosis kedua sebanyak 1.143.855 orang. Sedangkan vaksinasi tahap Pertama sebelumnya sebanyak 1.513.503 orang.
"Salah satu indikator penempatan level PPKM adalah dari vaksinasi. Disamping angka harian Covid-19 kapasitas Bed Rumah Sakit dan ruang isolasi," kata mantan Direktur RSUD Lawang ini.
Menurutnya, dalam melakukan vaksinasi Dinkes Kabupaten Malang dibantu berbagai pihak terkait. "Dalam hal ini TNI, Polri dan relawan kesehatan membantu vaksinasi," sebutnya.
Selanjutnya dia mengatakan, Dinas Kesehatan Kabupaten Malang juga berkomitmen menerapkan aturan apa yang menjadi ketentuan pemerintah dalam hal penerapan PPKM Level 3 selama Nataru dan berkoordinasi dengan Satgas Covid-19.
Baca Juga: Polisi Usut Kasus Dugaan Kekerasan Seksual Anak dan Penganiayaan yang Viral di Malang
Berita Terkait
-
6 Fakta Dokter di Malang Diduga Lecehkan Pasien, Kini Dinonaktifkan dari RS
-
Marak Dokter Cabuli Pasien Terbaru di RS Malang, Wamenkes Ogah Ampuni Pelaku: Cederai Sumpah Dokter!
-
Usai Bandung dan Garut, Giliran Dokter di Malang Diduga Lakukan Pelecehan di Rumah Sakit
-
Picu 'Bencana' di Malang, Ini Aturan Penerbangan Balon Udara dan Sanksi Bagi yang Melanggar
-
7 Tempat Wisata di Malang, Liburan Seru Sambil Menikmati Udara Sejuk
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Djenahro Nunumete Pemain Keturunan Indonesia Mirip Lionel Messi: Lincah Berkaki Kidal
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Layar AMOLED Terbaik April 2025
-
Perbandingan Spesifikasi vivo V50 Lite 4G vs vivo V50 Lite 5G, Serupa Tapi Tak Sama!
-
PT LIB Wajib Tahu! Tangan Dingin Eks Barcelona Bangkitkan Liga Kamboja
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
Terkini
-
Inovasi dan Tradisi: Sinergi BRI dan Pengusaha Batik Tulis
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling