Derby Jawa Timur: Ujian Sesungguhnya
Manajemen dan pelatih Arema sepakat bahwa Derby Jawa Timur melawan Persebaya bukan hanya soal rivalitas, tetapi juga peluang emas untuk merangsek ke papan atas klasemen. General Manager Arema FC, Yusrinal, menekankan pentingnya memanfaatkan atmosfer kemenangan ini untuk meningkatkan kepercayaan diri tim.
“Laga melawan Persebaya adalah salah satu momen penting musim ini. Dukungan suporter akan menjadi energi tambahan bagi para pemain,” kata Yusrinal.
Tantangan Kondisi Lapangan
Baca Juga:Misi Sulit Singo Edan! 8 Pemain Absen, Arema Tantang Benteng Kokoh Persita
Namun, tantangan tetap ada. Kondisi lapangan di Stadion Soeprijadi mendapat kritik dari pelatih Persita, Fabio Lefundes, yang menyebut kualitas rumput tidak layak untuk pertandingan Liga 1. Meski demikian, Arema berkomitmen untuk menyelesaikan sisa laga kandangnya di stadion ini hingga akhir Desember.
Semua Mata pada Derby Panas
Dengan momentum kemenangan atas Persita, Arema FC kini bersiap menghadapi Bajul Ijo dalam laga yang menjanjikan ketegangan tinggi. Derby Jawa Timur ini akan menjadi ujian besar bagi Singo Edan untuk melanjutkan tren positif mereka. Apakah Arema mampu menjinakkan Persebaya dan terus bersaing di papan atas? Jawaban akan tersaji di lapangan pada akhir pekan ini.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga:Pertahanan Baja Persita vs Taktik Rahasia Arema: Duel Sengit di Soepriadi