SuaraMalang.id - Prakiraan cuaca Malang hari ini, Rabu (20/9/2023) berdasarkan pantauan Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
Cuaca Malang hari ini diperkirakan cerah berawan sepanjang hari dari pagi hingga malam, tak jauh beda dari hari-hari sebelumnya.
Mengutip laman resmi BMKG, pagi hari pukul 07.00 WIB langit Malang diperkirakan cerah hingga siang.
Sementara itu, memasuki siang hari pukul 13.00 WIB, Malang diprediksi cerah berawan. Kondisi serupa diperkirakan bertahan hingga malam hari.
Baca Juga:Tak Terima Kebobolan, Pemain Futsal Asal Malang Tendang Kepala Lawannya saat Selebrasi Sujud Syukur
Adapun suhu udara di Kota Malang berkisar antara 20-31 derajat celcius dengan kelembapan udara 55-100 persen.
Suhu panas terik 31 derajat celcius diperkirakan terjadi di Malang pada siang hari pukul 13.00 WIB.
Sedangkan untuk kecepatan angin Malang hari ini diperkirakan berada di angka 10 hingga 30 km/jam.
Itulah prakiraan cuaca Malang hari ini.
Baca Juga:Ombak Besar di Pantai Wohkudu Gunung Kidul, BMKG Minta Warga Hati-hati Saat Liburan