Viral Genting Rumah Warga di Malang Rontok Gegara Suara Karnaval Sound System: Kelakuannya Siapa Lagi

Beredar video yang memperlihatkan detik-detik genting rumah rontok akibat getaran suara karnaval sound system. Diduga terjadi di Gondanglegi, Kabupaten Malang.

Baehaqi Almutoif
Senin, 14 Agustus 2023 | 15:40 WIB
Viral Genting Rumah Warga di Malang Rontok Gegara Suara Karnaval Sound System: Kelakuannya Siapa Lagi
Viral Genting Rumah Warga di Malang Rontok Gegara Suara Karnaval Sound System: Kelakuannya Siapa Lagi. [Instagram/terang_media]

SuaraMalang.id - Sebuah video yang memperlihatkan detik-detik genting rumah rontok akibat getaran suara karnaval sound system viral di media sosial. Diduga, peristiwa itu terjadi di kawasan Gondanglegi, Kabupaten Malang, Jawa Timur.

Dalam video yang dibagikan akun Instagram @terang_media, terlihat genting rumah warga berjatuhan karena efek getaran dari parade sound system yang melintas.

Video berdurasi 23 detik itu memperlihatkan genting rumah dan plafon berjatuhan dan pecah.

Padahal di dekat jatuhnya genting terdapat sejumlah ibu-ibu, lansia dan juga anak kecil. Mereka pun berlarian agar terhindar dari pecahan genting.

Baca Juga:Pemkot Malang akan Tanggung Gaji Guru, Sekolah SD dan SMP Swasta Bisa Digratiskan

Warga yang berada di lokasi pun hanya melihat hal tersebut. Bahkan tak sedikit yang mengabadikan peristiwa itu.

Dalam video juga terdengar suara serta getaran yang dihasilkan oleh parade sound system.

Belum diketahui pasti kapan dan di mana lokasi video itu diambil. Namun beberapa menyebut jika video itu berlokasi di Gondanglegi, Kabupaten Malang.

Sejumlah warganet pun geram melihat hal itu. Tak sedikit yang meminta agar parade sound system bisa dihentikan oleh pemerintah setempat.

"Sudah saatnya dihentikan tradisi seperti ini," kata bajet***

Baca Juga:Bejat! Viral Pedagang Keliling Diduga Lakukan Pelecehan ke Anak SD, Aksinya Terekam CCTV

"Oh jelas, kelakuannya siapa lagi kalau bukan si paling budaya, budaya kok pakai alat modern," ujar wahyu***

"Tradisi yang harusnya diharamkan MUI," kata raynal***

"Gak cuma rumahnya yang hancur moralnya lebih hancur lagi," komen aya***

"Bukan ajaran syariat islam. Hanya budaya karangan manusia," kata fauza***

Kontributor : Fisca Tanjung

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini