SuaraMalang.id - Striker baru Arema FC dalam waktu dekat akan diperkenalkan secara resmi. Pemain asing tersebut dipastikan berasal dari Eropa.
Kendati demikian, manajemen Singo Edan masih menutup rapat identitas penyerang anyar mereka.
“Striker asing tanggal 20 Juni dia terbang ke Indonesia. Tanggal 21 Juni Insya Allah dia datang,” kata Manajer tim Arema FC, Ali Rifki mengutip dari Beritajatim.com, Kamis (16/6/2022).
Identitas pemain asing masih dirahasiakan, sebab manajemen belum resmi mendapatkan tanda tangan kontrak dari sang pemain. Sehingga manajemen kini lebih memilih fokus untuk merampungkan proses negoisasi.
Baca Juga:Persik Kalah Lawan Arema FC karena Penalti Kontroversial, Javier Roca: Yo Wis Lah
“Kita selesaikan dulu (negoisasi). Beberapa kali saya sampaikan semua ada tahapan sebagai orang timur kita ada tata krama. Kalau belum menampakkan sesuatu kalau belum deal tidak kita umumkan,” papar Ali.
Selain itu, mengatakan, setelah tiba di Indonesia. Penyerang asing ini tidak langsung bergabung dengan tim. Manajemen masih memberi waktu untuk istirahat. Setelah tanda tangan kontrak dia langsung diperkenalkan ke publik.
“Kita beri dia kesempatan istirahat. Karena sesuatu hal yang ditaati dan kita sebagai orang Indonesia harus menaati. Tanggal 1 Juli baru tanda tangan kontrak dan kita rilis,” jelasnya.