Seorang Pendaki Hilang Saat Turun dari Puncak Gunung Arjuno Atas Nama Muhammad Naam Kurniawan

Seorang pendaki bernama Muhammad Naam Kurniawan warga Pandaan Kabupaten Pasuruan dilaporkan hilang saat turun kembali dari puncak Arjuna.

Muhammad Taufiq
Selasa, 22 Maret 2022 | 15:49 WIB
Seorang Pendaki Hilang Saat Turun dari Puncak Gunung Arjuno Atas Nama Muhammad Naam Kurniawan
Pemandangan Gunung Arjuno di Malang Jawa Timur (Foto: Antara)

SuaraMalang.id - Seorang pendaki bernama Muhammad Naam Kurniawan warga Pandaan Kabupaten Pasuruan dilaporkan hilang saat turun kembali dari puncak Arjuna.

Ia menghilang dari jalur pendakian Makutoromo. Untuk kronologisnya, seperti dikatakan Kepala Resort 03 Pasuruan Agus Budi Utomo, mulanya lima orang korban pendakian naik dari pendakian jalur pos Objek Wisata Alam Tambaksari.

Saat itu mereka mendaki dengan tujuan puncak Arjuna, pada Sabtu (19/03/2022). Masalah datang saat di puncak Arjuno salah satu pendaki bernama Lia Agustina tergelincir.

Saat itu kaki Lia terkilir di Puncak Ogal Agil Gunung Arjuno. Kawan-kawannya pun ada yang turun dulu meminta bantuan.

Baca Juga:Kasmanan, Sudah Dua Tahun Alami Gangguan Jiwa Sampai Akhirnya Ditemukan Tergeletak di Sawah

"Tanggal 19 terdapat lima orang yang mencoba mendaki menuju puncak Arjuna. Setelah dari puncak, Lia jatuh tergelincir sehingga mengakibatkan kaki terkilir," kata Budi Utomo seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com.

Naam yang berinisiatif turun guna meminta pertolongan kepada tim sar dan pengaman hutan. Tapi sangat disayangkan, Naam tersesat dengan tujuh orang rombongan guna mengevakuasi Lia.

"Saat pergi mengevakuasi temannya, korban tersesat. Diperkirakan korban salah jalur," ujarnya menambahkan.

Menurut Agus, Naam terpisah dengan rombongan dan salah jalur di blok arah turun di Makutoromo. Setelahnya tim beserta rombongan melaporkan kejadian ini ke Polsek Purwodadi.

"Setelah mengevakuasi korban yang terkilir, Naam terpisah dengan rombongan di blok arah turun Makutoromo. Kami sudah melaporkan kehilangan ini di Polsek Purwodadi," katanya menegaskan.

Baca Juga:Ahli Manipulasi Proposal dan SPJ Asal Pasuruan Ini Bekuk Telah Gelapkan Miliaran Dana BOP 2020

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini