SuaraMalang.id - Dua maling motor keok usai dimassa warga Desa Jebung Kidul, Kabupaten Bondowoso, Rabu (21/4/2021). Maling motor ini sempat mengacungkan senjata tajam saat berusaha kabur dari kejaran warga.
Kedua maling motor itu diketahui berasal dari Desa Sumber Ketempa, Kabupaten Jember. Mereka kepergok mencuri motor milik warga setempat yang diparkir pinggir jalan saat bekerja di sawah.
Warga setempat, Revan (35) mengatakan, aksi pencurian motor tersebut dilakukan oleh dua orang pria.
"Awalnya pelaku diketahui oleh warga sekitar. Melihat motor dibawa kabur. Saksi mata mengejar sembari nelpon warga lain, khususnya warga Dusun Krajan untuk meminta tolong agar pelaku dicegat," ujarnya dikutip dari Suaraindonesia.co.id jaringan Suara.com, Rabu.
Baca Juga:Brakk! Tiang Listrik PLN Roboh Timpa Rumah dan Pemotor di Bondowoso
Warga yang menghadang melihat seorang pelaku menodongkan senjata tajam.
"Kita kan tidak tau seperti apa ciri-ciri pelaku. Tapi karena pencurinya dari jauh sudah menodongkan sebilah pisau, ya kami langsung ambil ancang-ancang untuk menghambat," sambungnya.
Warga menghentikan laju kaburnya maling motor dengan membentangkan bambu di badan jalan hingga pelaku terjatuh. Selanjutnya warga ramai-ramai menyergap maling motor itu.
"Langsung diamuk. Saat tidak berdaya kami amankan ke balai desa," terangnya.
Sementara, Polsek Tlogosari AKP Suyanto membenarkan kejadian tersebut dan telah diamankan. Kedua pelaku diketahui bernama Jupri asal Desa Sumber Katempa dan Tohari (35) asal Desa Ajung, Jember.
Baca Juga:Narapidana Lapas Bondowoso Isi Waktu Ramadhan dengan Seni Kaligrafi
"Sudah diamankan di Polres untuk proses penyidikan," pungkasnya