SuaraMalang.id - Wali Kota Malang Wahyu Hidayat mengaku akan langsung tancap gas dalam 100 hari ke depan. Dia mengaku memiliki beberapa fokus sesuai dengan arahan Presiden RI, Prabowo Subianto.
“Banyak arahan pak Prabowo. Tapi saya sama mas Ali akan fokus menepati janji, kemudian persampahan, estetika Kota Malang harus kita jaga dan pemetaan program setiap dinas untuk terkait efisiensi,” ucapnya dikutip dari TIMES Indonesia--partner Suara.com, Minggu (2/3/2025).
Masalah sampah dan baliho menjadi masalah serius perkotaan karena berpotensi merusak estetika.
Wahyu Hidayat berharap seluruh elemen masyarakat, termasuk politikus untuk bersama membangun Kota Malang. Saatnya mengesampingkan perbedaan pilihan di Pilkada 2024 dan kembali bersatu.
Baca Juga: Nasib Ratusan Tenaga Honorer di Malang, Pernyataan Bappeda Bikin Tenang
“Kami sampaikan tinggalkan sebuah perbedaan. Dengan terpilihnya saya dan mas Ali, saya harap mari kita rajut kebersamaan, tinggalkan perbedaan menuju Kota Malang lebih baik dan mbois berkelas,” ujar Wahyu, Minggu (2/3/2025).
Dia mengajak semua kepala organisasi perangkat daerah (OPD) untuk fokus membangun Kota Malang.
“Saya minta seluruh perangkat daerah fokus peningkatan kerja dan kinerja untuk kerja bersama masyarakat,” ungkapnya.
Wahyu optimistis jika semua bersatu akan mempercepat pembangunan di Kota Malang.
“Mari kita sinergi untuk 5 tahun penuh harapan. Kerja sama solid dan dedikasi tinggi untuk perubahan nyata Kota Malang,” tegasnya.
Baca Juga: Lama Dicari Polisi, Pelaku Rupadaksa Anak Tiri Ditangkap di Ponpes Dampit Malang
Berita Terkait
-
Laut Ancol Terus Terima Kiriman Sampah Sejak Januari
-
Sempat Ditolak DPRD DKI, Anggaran Kajian Regulasi Pulau Sampah Dialokasikan Tahun Ini
-
Inovasi Ini Mengubah Limbah Menjadi Jalan yang Lebih Kuat dan Ramah Lingkungan
-
Menteri LH Jelaskan Konsep Pulau Sampah: Bukan untuk Menimbun, Tapi...
-
Mulai Bulan Depan, Pelaku Bisnis-Industri di Jakarta Bakal Kena Retribusi Sampah: Berapa Bulanannya?
Terpopuler
- Mahfud MD Guyon soal Kasus Pertamax Oplosan, Disemprot Balik Netizen: Itu Kan Zaman Bapak Menjabat
- Hotman Paris Sindir Ahok yang Koar-Koar Soal Kasus Korupsi Pertamina: Dulu Kau Ambil Bonus Miliaran
- Gelombang PHK Kian Marak Usai Sritex Tutup, Publik Sindir Janji Gibran Buka 19 Juta Lapangan Kerja
- Agnez Mo Puji Pacar Setinggi Langit: The Most Peaceful Relationship, Sama Dia Nggak Perlu Pura-Pura
- Pekerjaan Adam Rosyadi: Pacar Agnez Mo Dipuji Setinggi Langit, Prestasinya Gak Kaleng-kaleng
Pilihan
-
Dukung SDM IKN, Unesa Gelontorkan Rp 500 Miliar Bangun Kampus di KIPP
-
Prosesi Tepung Tawar: Langkah Awal Rudy Masud & Seno Aji Pimpin Kaltim
-
Realisasikan Janji, Ini Momen Wali Kota Solo Ngantor di Kelurahan
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 128 GB, Terupdate Maret 2025
-
Nasi Kotak Melayang di Rapat DPRD: Simbol Kemarahan atas Upah Pekerja Teras Samarinda yang Belum Dibayar
Terkini
-
Wiliam Marcilio Menghilang dari Skuad, Aremania Serbu Akun Arema FC
-
Viral Pengemis di Malang Santai Video Call, Warganet: Kok Heran Sih
-
Dua Pendaki yang Meninggal Usai Turun dari Puncak Carstensz Alumni SMA Dempo Malang
-
Wahyu Hidayat Akui Diminta Bereskan Sampah dan Baliho di Malang
-
Nasib Ratusan Tenaga Honorer di Malang, Pernyataan Bappeda Bikin Tenang