Scroll untuk membaca artikel
Bernadette Sariyem
Sabtu, 16 November 2024 | 19:19 WIB
Ilustrasi kecelakaan truk.

SuaraMalang.id - Kecelakaan lalu lintas tragis melibatkan truk Mitsubishi Fuso dengan sepeda motor Honda CBR 250 terjadi di kawasan simpang tiga Jalan Sunandar Priyo Sudarmo-Jalan Tenaga Selatan, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, pada Sabtu (16/11/2024).

Insiden ini mengakibatkan Julian (27), pengendara motor asal Jalan Mawar, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang, meninggal dunia di tempat.

Kanit Gakkum Satlantas Polresta Malang Kota, Iptu M Isrofi, menjelaskan bahwa kecelakaan bermula ketika truk Mitsubishi Fuso dengan nomor polisi Z 9127 TA, yang dikemudikan Nurdiansyah (33), warga Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, melaju dari arah utara ke selatan.

Saat hendak berbelok ke barat, truk tersebut bertabrakan dengan sepeda motor Honda CBR 250 bernomor polisi P 4364 QAL yang melaju lurus dari arah selatan ke utara.

Baca Juga: Gerebek Kontrakan di Lawang, Polisi Sita 65 Paket Sabu Siap Edar

“Diduga pengendara sepeda motor kurang konsentrasi saat berkendara, sehingga menabrak railguard body kiri belakang truk dengan keras hingga menyebabkan patah,” ungkap Iptu Isrofi.

Akibat benturan keras tersebut, Julian mengalami luka parah pada bagian kepala dan dinyatakan meninggal dunia di lokasi kejadian.

Setelah menerima laporan, petugas kepolisian segera tiba di tempat kejadian untuk mengevakuasi korban.

Jenazah Julian kemudian dibawa ke Kamar Mayat Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Saiful Anwar, Kota Malang.

Selain itu, kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan diamankan untuk keperluan penyelidikan lebih lanjut.

Baca Juga: Motif Misterius! Polisi Selidiki Penganiayaan Sadis Suami Terhadap Istri di Kios Martabak

“Kami juga sedang melakukan investigasi lebih mendalam terkait penyebab kecelakaan ini. Kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan cukup signifikan,” tambah Isrofi.

Polresta Malang Kota mengimbau para pengendara untuk selalu berhati-hati dan meningkatkan konsentrasi saat berkendara, terutama di kawasan dengan lalu lintas padat seperti simpang tiga Jalan Sunandar Priyo Sudarmo.

“Kecelakaan seperti ini bisa dicegah dengan mematuhi rambu lalu lintas dan memastikan konsentrasi penuh saat berkendara,” tegas Iptu Isrofi.

Kontributor : Elizabeth Yati

Load More