SuaraMalang.id - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Batu 2024, Kris Dayanti (KD) dan Kresna Dewanata Prosakh (Dewa), menghadiri pengajian rutin Muhammadiyah Kota Batu pada Selasa (15/10/2024).
Kedatangan KD-Dewa di Masjid Padang Mahsyar, Desa Gunungsari, Kota Batu, disambut antusias oleh jamaah, terutama ibu-ibu Aisiyah.
Saat KD dan Dewa tiba, ratusan jamaah yang terdiri dari bapak-bapak dan ibu-ibu langsung bereaksi histeris. Ibu-ibu berebut untuk berfoto dengan Kris Dayanti, yang dikenal sebagai Diva Indonesia.
"Iya, di mana-mana, kalau Mbak KD datang, reaksinya ibu-ibu ya seperti itu, mereka berebut selfie," ujar Faris Fatoni, Sekretaris DPC Nasdem Kota Batu, yang turut mendampingi kedatangan Dewa.
KD dan Dewa hadir sekitar pukul 17.00 WIB, saat pengajian hampir berakhir. Kehadiran mereka pun mengundang perhatian dan sambutan hangat dari jamaah yang hadir.
Ketua Majelis Tabliq Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Batu, Dr KH Nurbani Yusuf MSi, menyatakan bahwa Muhammadiyah tetap netral meski ketiga pasangan calon telah bersilaturahmi dengan mereka.
"Kami warga Muhammadiyah tetap menjalin hubungan baik dengan ketiganya. Semua yang datang, ya kita doakan," ungkap Nurbani.
Namun, Nurbani mengakui bahwa ia memiliki hubungan emosional khusus dengan Dewa, yang pernah menjadi mahasiswanya di Universitas Muhammadiyah Malang (UMM).
"Mungkin tak banyak yang tahu kalau Mas Dewa itu mahasiswa saya saat S1 di UMM. Jadi, ada ikatan guru dan murid," jelasnya.
Baca Juga: Rp 50 Juta per RT per Tahun: Janji Manis Calon Wali Kota Malang atau PHP?
Nurbani juga mengenal Kris Dayanti dengan baik, terutama karena nenek KD dulu adalah aktivis Aisiyah, organisasi wanita Muhammadiyah. Hal ini semakin memperkuat hubungan emosional yang dimiliki antara KD dan warga Muhammadiyah.
Kehadiran KD dan Dewa di acara pengajian ini menjadi momen istimewa bagi warga Muhammadiyah, sekaligus panggung reuni antara dosen dan mahasiswa.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Rp 50 Juta per RT per Tahun: Janji Manis Calon Wali Kota Malang atau PHP?
-
Kunjungi Pabrik Kerupuk, Emil Dardak Janjikan Dukungan untuk IKM
-
Nurochman-Heli Janjikan Perluas PIP, Ribuan Pelajar di Batu Bakal Dapat Bantuan Pendidikan
-
Gen Z dan Milenial Dominasi Kunjungan Poli Jiwa di Batu, Ada Apa?
-
Paslon Borong Sembako, Warga Malang Terancam Inflasi? Ini Kata Pj Wali Kota
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Kompetisi Menulis dari AXIS Belum Usai, Gemakan #SuaraParaJuara dan Dapatkan Hadiah
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
Pilihan
-
Statistik Brutal Dean James: Bek Timnas Indonesia Jadi Pahlawan Go Ahead Eagles di Liga Europa
-
Harga Emas Antam Stagnan, Hari Ini Dibanderol Rp 2.235.000 per Gram
-
Poin-poin Utama UU BUMN: Resmi Disahkan DPR RI, Selamat Tinggal Kementerian BUMN
-
LPS soal Indeks Situasi Saat Ini: Orang Miskin RI Mengelus Dada
-
Dean James Cetak Rekor di Liga Europa, Satu-satunya Pemain Indonesia yang Bisa
Terkini
-
Malam Minggu Makin Ceria, Dapatkan Tambahan Tabungan Dadakan Lewat DANA Kaget
-
Status Waspada Gunung Semeru: Erupsi Pagi Ini, Hindari Zona Merah Berikut!
-
UMKM Naik Kelas Bersama BRI di Ajang Halal Indo 2025
-
Wali Kota Malang Tolak Jalan-jalan ke Luar Negeri Pakai APBD, Ini Alasannya!
-
Gunung Tertinggi di Pulau Jawa Erupsi 5 Kali, Waspada Bahaya Lahar dan Awan Panas