SuaraMalang.id - Pelatih Arema, Joel Cornelli, mengungkapkan kunci kemenangan timnya atas PSM Makassar dengan skor tipis 1-0 dalam laga pekan ke-5 Liga 1 2024-2025, Minggu (15/9/2024).
Pertandingan yang berlangsung di Stadion Batakan, Balikpapan, mempersembahkan tiga poin perdana bagi Singo Edan musim ini.
Meski babak pertama berakhir tanpa gol, Arema sukses memecahkan kebuntuan di babak kedua berkat gol Dalberto Luan Belo yang memanfaatkan umpan dari Wiliam Marcilio.
Joel mengakui bahwa kemenangan ini tidak mudah diraih, terutama karena jadwal padat yang dihadapi timnya.
“Kami punya tantangan bermain di luar kandang secara beruntun, tetapi kami coba menikmatinya. Dari Bali, kami langsung menuju ke sini (Balikpapan) dengan waktu persiapan yang sangat singkat. Tapi, hari ini kami bermain dengan baik,” kata Joel.
Joel Cornelli menyoroti pentingnya membenahi kondisi psikologis pemain sebagai kunci kemenangan dalam mengatasi jadwal padat.
Dalam waktu hanya tiga hari setelah pertandingan melawan Bali United, Arema harus bersiap menghadapi PSM tanpa banyak waktu untuk latihan intensif.
“Kondisi utama yang kami perhatikan adalah kondisi psikologis pemain, karena tidak banyak waktu untuk bersiap di luar kandang. Kami satu minggu tidak pulang, jadi kami mencoba membuat pemain lebih percaya diri,” ungkap pelatih asal Brasil itu.
Joel menyatakan kepuasannya karena rencana yang telah disusun berjalan dengan baik. Dengan kemenangan ini, Arema berhasil mengumpulkan empat poin dari dua pertandingan tandang beruntun melawan Bali United dan PSM Makassar.
Baca Juga: Dalberto Luan Belo Jadi Pahlawan Arema FC, Cetak Gol Penentu Kemenangan atas PSM Makassar
“Semua berjalan dengan baik, dan kami mendapatkan apa yang belum kami rasakan sejak awal Liga 1 bergulir,” tutup Joel Cornelli.
Kemenangan ini menjadi momentum penting bagi Arema untuk membangun kepercayaan diri dan meningkatkan performa mereka dalam menghadapi pertandingan-pertandingan selanjutnya di Liga 1 2024-2025.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Dalberto Luan Belo Jadi Pahlawan Arema FC, Cetak Gol Penentu Kemenangan atas PSM Makassar
-
Wiliam Marcilio Senang Bantu Dalberto Cetak Gol Kemenangan Arema di Hari Spesial
-
Arema Taklukkan PSM Makassar 1-0, Joel Cornelli Bangga dengan Kemenangan Perdana Musim Ini
-
Pecah Telur! Arema FC Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Liga 1 Usai Tekuk PSM Makassar
-
Joel Cornelli Yakin Arema FC Masih di Jalur yang Benar
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Akses Jalan Malang-Lumajang Ditutup Usai Erupsi Gunung Semeru, Ini Penjelasan Polisi
-
BRI Pimpin Sindikasi Rp5,2 Triliun untuk SSMS, Perkuat Dukungan pada Sektor Agribisnis Nasional
-
BRI Sabet Penghargaan ASRA 2025 untuk Laporan Keberlanjutan Terbaik
-
BRI Hadirkan RVM di KOPLING 2025 Lewat Program Yok Kita Gas
-
Berpartisipasi dalam PRABU Expo 2025, BRI Perkuat Ekosistem Ekonomi Kerakyatan Modern