SuaraMalang.id - Gelandang Arema, Wiliam Marcilio, mengaku bahagia bisa memberikan assist untuk gol kemenangan yang dicetak rekannya, Dalberto Luan Belo, saat Arema menaklukkan PSM Makassar 1-0 pada pekan ke-5 Liga 1 2024-2025, Minggu (15/9/2024). Gol tersebut menjadi spesial karena dicetak pada hari ulang tahun ke-30 Dalberto.
Bermain di Stadion Batakan, Balikpapan, Wiliam Marcilio mencatatkan assist keduanya musim ini dengan umpan panjang yang dikirimkan ke muka gawang pada menit ke-54. Dalberto kemudian menyundul bola dengan sempurna untuk mencetak gol penentu kemenangan.
“Terima kasih, Tuhan. Pada momen ulang tahun Dalberto ini, kami berhasil mencetak gol dan meraih kemenangan. Saya senang bisa membantunya,” ujar Wiliam seusai pertandingan.
Selain mencetak assist, Wiliam Marcilio juga memuji performa seluruh pemain Arema yang menurutnya tampil sangat baik saat menghadapi PSM Makassar.
Ia berharap permainan solid tim ini bisa dipertahankan dan dikembangkan untuk pertandingan-pertandingan berikutnya.
“Saya pikir kami membuat permainan yang baik. Saya berharap di pertandingan berikutnya, kami bisa terus berkembang seperti yang telah kami lakukan,” imbuhnya.
Wiliam juga menyinggung perjuangan tim sejak awal musim yang belum selalu berbuah hasil positif, namun dengan kemenangan ini, ia berharap Arema bisa membangun momentum lebih baik ke depannya.
Kemenangan ini menjadi angin segar bagi Arema setelah serangkaian hasil yang kurang memuaskan di awal musim, dan tim Singo Edan bertekad mempertahankan performa terbaik mereka dalam laga-laga berikutnya di Liga 1.
Kontributor : Elizabeth Yati
Baca Juga: Arema Taklukkan PSM Makassar 1-0, Joel Cornelli Bangga dengan Kemenangan Perdana Musim Ini
Berita Terkait
-
Arema Taklukkan PSM Makassar 1-0, Joel Cornelli Bangga dengan Kemenangan Perdana Musim Ini
-
Pecah Telur! Arema FC Akhirnya Raih Kemenangan Perdana di Liga 1 Usai Tekuk PSM Makassar
-
Joel Cornelli Yakin Arema FC Masih di Jalur yang Benar
-
Joel Cornelli Tak Khawatir Pemecatan Pelatih di Liga 1, Fokus Bawa Arema Bangkit
-
Dalberto Siap Perpanjang Rekor Positif Melawan PSM di Hari Ulang Tahunnya
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Lewat MotoGP Mandalika 2025, BRI Dorong Sport Tourism Nasional dan Kebangkitan Ekonomi Daerah
-
BRI Kembangkan UMKM Kuliner Asal Padang Agar Siap Bersaing di Pasar Global
-
BRI Gelar Consumer Expo 2025 di Surabaya: Solusi Finansial Terintegrasi untuk Gaya Hidupmu!
-
Rebutan DANA Kaget, Khusus Warga Malang, Siapa Cepat Dia Dapat
-
Lewat AgenBRILink, BRI Hadirkan Layanan Inklusi Keuangan di 66 Ribu Desa