SuaraMalang.id - Arema FC akan menghadapi Persebaya pada laga lanjutan BRI Liga 1 2023/2024 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali pada Rabu (27/3/2024).
Pelatih Arema FC Widodo Cahyono Putro menargetkan timnya meraih kemenangan pada laga tersebut.
Menurutnya, tiga poin penting bagi tim berjuluk Singo Edan tersebut untuk menjauh dari zona degradasi. Sebab, setelah ini Arema FC akan menghadapi tim-tim seperti PSS Sleman, PSM Makassar, Borneo FC Samarinda dan Madura United FC.
“Saya sebagai pelatih, harus memenangkan pertandingan lawan siapa saja karena posisi kita belum aman. Kemarin lawan Persita, saya yang menaikkan Persita tapi saya tidak mau kalah,” ujarnya dikutip dari laman resmi PT LIB, Senin (25/3/2024).
Widodo mengingatkan anak asuhnya untuk tidak kehilangan kosentrasi pada laga melawan Persebaya.
Soal itu, Arema FC di bawah asuhan Widodo punya pengalaman kurang mengenakkan pada laga Persita Tangerang. Di pertandingan tersebut Singo Edan gagal mempertahankan kemanangan hingga harus mengakui keunggulan Pasukan Cisadane itu.
Tim sempat unggul dua gol terlebih dahulu, namun hilangnya konsentrasi pemain membuat Singo Edan kalah.
“30 menit kita sudah unggul dua gol tapi terjadi kesalahan lagi. Itu yang perlu dievaluasi, saya tidak bisa tidur juga karena kekalahan itu. Terus terang karena itu momen penting,” tegasnya.
Kendati demikian, Widodo mengakui timnya mengalami kelelahan sehingga tampil kurang bagus pada laga melawan Persita Tangerang.
Baca Juga: Arema FC vs Persebaya, Widodo C Putro: Tugas Saya Memenangkan Pertandingan
“Pertama lawan Bhayangkara FC tapi waktu itu puncak kelelahan bagi pemain. Kemarin lawan Persita harusnya kita juga dapat poin. Tapi itulah sepak bola bagaimana kita memperbaiki kesalahan-kesalahan itu,” tuturnya.
Karena itu, Widodo meminta pemain tim berjuluk Singo Edan itu tampil lebih fight demi bisa mengamankan tiga poin dan segera bergegas meninggalkan zona degradasi.
“Motivasi kita sama saja seperti tim-tim lainnya sebelumnya, fight, jangan mau kalah, dan tetap semangat karena posisi kita semua tahu belum aman,” tandasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!
-
Arema FC vs Persik Kediri Jadi Laga Penentuan, Marcos Santos: Harus Menang!
-
Kasus Super Flu Kota Malang Diklaim Terkendali, Seluruh Pasien Sembuh!
-
Wakil Wali Kota Batu Bongkar Teknik Rahasia Komunikasi Politik Dasco
-
Malang Target 3,4 Juta Kunjungan Wisata Selama 2026, Ini Alasannya