SuaraMalang.id - Bagi warga Kota Malang yang mencari tempat ngabuburit yang nyaman dan lengkap, Mall Olympic Garden (MOG) menawarkan beragam fasilitas dan toko yang bisa menjawab semua kebutuhan Anda.
Terletak di Jalan Kawi Nomor 24, MOG menjadi salah satu pusat perbelanjaan favorit bagi masyarakat setempat untuk menghabiskan waktu menjelang berbuka puasa.
MOG, yang buka setiap hari dari jam 10.00 sampai 22.00 WIB, mudah diakses baik dengan mobil, angkutan umum, maupun taksi, menjadikannya lokasi yang strategis untuk berkumpul bersama keluarga atau teman.
Selain itu, MOG menyediakan fasilitas lengkap yang meliputi ATM Center, lift, toilet di setiap lantai, musala, dan area parkir indoor maupun outdoor, memastikan kenyamanan pengunjung selama berbelanja atau sekadar bersantai.
Baca Juga: Ngabuburit Asyik di Taman Kota Malang, Sambut Berbuka dengan Kesegaran Alam
Para pengunjung dapat menemukan berbagai toko serba ada seperti KKV, Miniso, Mr. DIY, Toeng Market, ACE Hardware, dan Informa yang menawarkan aneka barang mulai dari peralatan rumah tangga hingga furnitur.
Bagi yang ingin berbelanja kebutuhan sehari-hari, Central Market menyediakan mini market dengan harga terjangkau.
Untuk kebutuhan kecantikan, pengunjung bisa berkunjung ke The Body Shop atau Sociolla yang menawarkan beragam produk kecantikan dari berbagai brand terkemuka.
Sementara itu, bagi pengunjung yang membawa anak-anak, area bermain seperti Kidz Station dan Amazone siap menjadi tempat yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu.
Penggemar fashion juga tidak akan kecewa dengan kehadiran Center Point yang menawarkan outfit dan aksesoris terbaru untuk segala usia, menjadikannya pilihan tepat untuk mencari pakaian lebaran.
Baca Juga: Tiga Lokasi Pasar Takjil Favorit di Malang untuk Ramadan 1445H, Harga Anak Kos
Selain itu, MOG juga menyediakan Self Photos Studio di lantai Cherish Photobox dan The Se/f Studios, dimana pengunjung dapat mengabadikan momen ngabuburit dengan harga terjangkau.
Meskipun MOG tidak memiliki bioskop, pusat perbelanjaan ini seringkali mengadakan berbagai acara dan promo menarik yang bisa diikuti pengunjung. Untuk menghindari kesulitan parkir, disarankan untuk datang di luar jam sibuk.
Pengunjung juga dianjurkan untuk mengikuti akun media sosial MOG untuk informasi terbaru seputar acara dan promo yang ditawarkan.
Dengan berbagai fasilitas dan toko yang lengkap, MOG menjadi destinasi ideal untuk ngabuburit, berbelanja, dan bersantai menjelang waktu berbuka puasa di Kota Malang.
Kontributor : Elizabeth Yati
Berita Terkait
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
-
Saatnya Staycation dengan Keluarga, Swiss-Belinn Malang Cuma 5 Menit dari Malang Town Square dan Transmart MX Mall
-
Lokasi Titik Operasi Zebra 2024 di Malang, Ini 14 Jenis Pelanggaran yang Diincar
-
Diramaikan Puluhan Kreator, Begini Jalannya Workshop Kolaborasi Suara.com dengan UAJY
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Kos Palsu di Malang Incar Mahasiswa, 20 Orang Tertipu DP
-
Butuh Inovasi, Firhando Gumelar-Rudi Bisa Bangkitkan Pertanian Kota Batu
-
Bangkit! Arema FC U-20 Tak Terkalahkan di 4 Laga Berkat Sentuhan Senior
-
Libur Usai, Singo Edan Tempa Fisik di Kebun Raya Purwodadi
-
Dugaan Pungli Jilbab dan Ijazah di SDN Sawojajar 5 Malang, Siswa Dihukum