SuaraMalang.id - Jalan Bandung di Kota Malang tiba-tiba ambles. Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (7/12/2023) sekitar pukul 12.22 WIB.
Amblesnya jalan yang berada di pusat kota tersebut menimbulkan lubang dengan diameter sekitar dua meter dan kedalamannya mencapai lima meter. Petugas kepolisian menutup sementara jalan tersebut.
Pengendara yang akan melintas di lokasi ambles dialihkan melewati Jalan Mayjend Pandjaitan atau Mbetek dan kawasan Jalan Jakarta hingga Jalan Semarang.
Pj Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat pun langsung turun meninjau lokasi jalan yang ambles. Dia meminta kepada dinas terkait untuk segera mengebut perbaikan.
"Kita harus lakukan percepatan, saya instruksikan kepada jajaran terkait agar dalam waktu empat sampai lima hari bisa diselesaikan," ujar Wahyu dikutip dari TIMES Indonesia--jaringan Suara.com, Kamis (7/12/2023).
Dia menargetkan pekerjaan tersebut bisa selesai secepatannya. "Jadi saya perintahkan untuk segera agar dikerjakan pagi, siang dan malam," ungkapnya.
Pemkot akan memasang box culvert baru di lokasi jalan ambles. Wahyu berharap secepatnya lalu lintas di wilayah tersebut pulih kembali.
"Sudah dipersiapkan box culvert yang bisa segera kita pasang, kita tanam di sana. Sehingga, arus lalu lintas bisa kembali normal melintas di Jalan Bandung," ungkapnya.
Sementara itu, Kepala DPUPRPKP Kota Malang, Dandung Djulharjanto mengungkapkan, amblesnya Jalan Bandung disebabkan oleh gorong-gorong tua yang sudah termakan usia.
Baca Juga: Terungkap 19 Ribu Warga Kabupaten Malang Terancam Tak Bisa Memilih
Dandung menyampaikan, di bawah titik lokasi jalan yang ambles terdapat gorong-gorong yang dibangun pada zaman Belanda.
Penahan aspal tidak kuat menahan, sehingga terjadi ambles menyisakan lubang.
Jalan Bandung sebenarnya baru saja diaspal. Namun, karena gorong-gorong di bawahnya tidak kuat menopang, maka ambles.
Berita Terkait
Terpopuler
- 10 Sunscreen untuk Flek Hitam Terlaris di Shopee yang Bisa Kamu Coba
- Lebih Murah dari Innova Zenix: 5 Mobil 7 Seater Kabin Lega Cocok untuk Liburan Keluarga Akhir Tahun
- Penyerang Klub Belanda Siap Susul Miliano Bela Timnas Indonesia: Ibu Senang Tiap Pulang ke Depok
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 26 Oktober: Raih 18.500 Gems dan Pemain 111-113
- 7 Mobil 8 Seater Termurah untuk Keluarga, MPV hingga SUV Super Nyaman
Pilihan
-
4 HP Memori 256 GB Paling Murah, Cocok untuk Gamer yang Ingin Install Banyak Game
-
Disebut Menteri Berbahaya, Menkeu Purbaya Langsung Skakmat Hasan Nasbi
-
Hasan Nasbi Sebut Menkeu Purbaya Berbahaya, Bisa Lemahkan Pemerintah
-
5 Fakta Kemenangan 2-1 Real Madrid Atas Barcelona: 16 Gol Kylian Mbappe
-
Harga Emas Hari Ini: Galeri 24 dan UBS Sentuh Rp 2,4 Juta di Pegadaian, Antam Nihil!
Terkini
-
Konsisten Dukung Pembiayaan Produktif, BRI Salurkan KUR Rp130,2 Triliun hingga September 2025
-
5 Link DANA Kaget Aktif, Langsung Sikat Saldo Gratis Sekarang
-
Marcos Santos Geram! Salahkan Wasit Usai Arema FC Dibungkam Borneo FC
-
Akhir Pekan Banjir Rejeki, 5 Link ShopeePay Gratis Ini Bisa Cairkan Rp2,5 Juta!
-
BRI Dorong Desa BRILiaN Jadi Pusat Pertumbuhan Ekonomi Baru Indonesia