SuaraMalang.id - Kecelakaan tragis terjadi di Kota Batu Jawa Timur ( Jatim ). Sebuah truk dengan nomor polisi W-8599-DY terjun masuk ke dalam jurang.
Sopir berinisial S (47), warga Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah dilaporkan meninggal dunia. Peristiwa ini terjadi di kawasan Payung Kota Batu Jawa Timur.
Seperti dikatakan Kapolres Batu AKBP I Nyoman Yogi Hermawan melalui Kasat Lantas AKP Indah Citra Fitriani di Kota Batu, Selasa (18/01/2022). Ia mengatakan truk yang dikemudikan korban tersebut masuk ke jurang dengan kedalaman kurang lebih 30 meter.
"Benar telah terjadi kecelakaan lalu lintas di jalan Raya Payung. Kendaraan jenis truk Fuso masuk jurang dengan kedalaman kurang lebih 30 meter. Kejadian kurang lebih pukul 08.30 WIB," ujar Indah seperti dikutip dari ANTARA.
Baca Juga: Sidang Praperadilan JE, Polda Jatim Bantah Semua Dalil Tersangka Pelecehan Seksual SPI
Truk tersebut, lanjut Indah, diketahui melaju di Jalan Raya Payung, Kelurahan Songgokerto, Kecamatan Batu, dengan kecepatan tinggi. Kemudian, pada saat melalui jalanan yang sedikit menurun dan berliku diduga sistem pengereman tidak berfungsi.
Akibat sistem pengereman truk tanpa muatan itu tidak berfungsi, ujar Indah, akhirnya kendaraan tersebut terperosok ke dalam jurang. Pengemudi truk tersebut meninggal dunia di tempat kejadian perkara (TKP).
"Saat melalui jalan sedikit menurun dan berliku serta diduga sistem pengereman tidak berfungsi, sehingga kendaraan tidak dapat dikendalikan dan akibatnya truk terperosok ke jurang," katanya.
Truk yang melaju dan tidak bisa dikendalikan pengemudi tersebut menabrak pembatas jalan kemudian jatuh ke dalam jurang. Pengemudi terjepit dan mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi.
Proses evakuasi korban membutuhkan waktu kurang lebih 1,5 jam akibat medan yang sulit. Jenazah akhirnya bisa dievakuasi dan dibawa ke kamar mayat Rumah Sakit Bhayangkara Hasta Brata Kota Batu.
Baca Juga: Pendiri SMA SPI Kota Batu, Tersangka Kekerasan Seksual Ajukan Praperadilan Gugat Polda Jatim
Berita Terkait
-
6 Orang Jadi Korban Truk Ugal-ugalan di Tangerang, 16 Kendaraan Ringsek
-
Bongkar Pesta Seks Tukar Pasangan, Polisi Gerebek Villa Di Kota Batu, 7 Pria Dan 5 Wanita Ditangkap
-
Tiba-tiba Blusukan, Kris Dayanti Tampil Menter Bawa Tas Rp70 Jutaan, sampai Rela Ditaruh di Jalan!
-
Tak Lolos ke Senayan, Ini Isi Garasi Krisdayanti yang Maju di Pilkada Kota Batu
-
Cerita Krisdayanti Sempat Sakit Sebelum Tes Kesehatan untuk Maju Pilkada Kota Batu
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
Terkini
-
Viral! Akibat Parkir Sembarangan, Mobil di Malang Digantungi Sampah oleh Warga
-
Getok Tarif Masuk Pantai Selok Rp70 Ribu, 2 Pria di Malang Terancam Penjara
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu