SuaraMalang.id - Sebagai kota wisata sekaligus kota pendidikan, Malang memang gudangnya produk kreatif. Ada banyak produk lahir dari kota Arema itu.
Mulai dari kuliner, pusat perbelanjaan, hingga produk-produk lain, termasuk perkembangan Distribution Store atau yang lebih dikenal dengan Distro.
Di Malang ada banyak sekali Distro populer. Produk yang bersifat eksklusif karena tak diproduksi secara massal adalah salah satu ciri khasnya setiap Distro.
Ini juga yang sampai sekarang bertahan dan digemari oleh muda-mudi asal Malang. Sejumlah produk fasyen Distro ini ada banyak di Malang, bahkan telah dipasarkan di seluruh penjuru negeri.
Baca Juga: Meskipun Digelar Hybird, Malang Flower Carnival 2021 Tetap Meriah
Berikut ini 4 Distro yang ngehits di Malang sampai sekarang, seperti dikutip dari Timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com:
1. Inspired27
Outlet distro yang terletak di jalan Soekarno Hatta nomor D-511 ini, diketahui merupakan distro tertua yang ada di Kota Malang. Hal ini diketahui karena belum ada distro yang mampu bertahan hingga puluhan tahun dalam dunia fesyen. Bahkan saat ini, Inspired 27 telah memiliki dua outlet yang berlokasi juga sama-sama di Malang.
2. Awesam
Toko distro yang satu ini terletak di jalan Arif Margono nomor 52 B, Kasin, kota Malang. Awesam berdiri sejah tahun 2013. Toko distro ini tidak hanya menjual baju melainkan merchandise dan aksesoris lainnya. Selain itu, Awesam melayani berbagai macam custom merchandise seperti kaos, jaket, sepatu, mug, dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Mantan Wali Kota Malang Abah Anton Punya Bisnis Baru, Kebun Durian di Patungsewu
3. Heroine Exprnc
Distro ini terletak di jalan Cengkeh nomor 20A, Tulusrejo Kota Malang. Tidak jauh beda dengan outlet distro yang lainnya, Heroine Exprnc juga memproduksi tas, topi, slippers, juga beanie. Biasanya pengunjung yang datang cenderung kngin tampil minimalis akan tetapi tetap terlihat kekinian.
4. Realizm87
Distro ini terletak di jalan Soekarno Hatta A6 Kota Malang. Awalnya nama distro ini hanya Realizm pada tahun 2004. Kemudian berganti menjadi Realizm87 pada tahun 2014. Juga sama seperti Inspired, Realizm87 juga distro yang tua di Kota Malang atau lama berdirinya. Selain itu, Realizm87 memiliki cabang di Kediri dan Jember.
Itulah tempat distro yang umumnya menjadi favorit di Kota Malang. Selain manjedi favorit, brand lokal Kota Malang tersebut kerap mejadi kebanggaan bagi penduduk Kota Malang maupun pendatang untuk membawa pulang barang distro sebagai souvenir.
Berita Terkait
-
Persiapan Matang, KPU Kota Malang Gelar Simulasi untuk Kelancaran Pilkada
-
Sultan Andara vs Crazy Rich Malang, Adab Raffi Ahmad ke Rumah Rp60 M Momo Geisha Jadi Omongan
-
Suami Momo Geisha Ternyata Bos Besar, Pantas Enteng Hadiahkan Lapangan Futsal Berstandar FIFA
-
Sukses Digelar! Workshop Suara.com dan UAJY di 3 Kota Diikuti 150 Lebih Digital Creator
-
Sosok Bejo Sandy: Melestarikan Rinding Malang sebagai Warisan Seni dan Budaya
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Pernyataan Penuh Arti: Mas Gum Sampaikan Maaf di Debat Terakhir, Apa Maksudnya?
-
Kris Dayanti-Kresna Dewanata Tawarkan Program Pembangunan Hijau
-
Firhando Gumelar-Rudi Sampaikan 4 Jurus Jitu Selesaikan Masalah di Kota Batu
-
Pengangguran Jadi Masalah di Kota Batu, Cawali Nurochman Siapkan Strategi Khusus
-
Firhando Gumelar Bertemu Tokoh Katolik Kota Batu: Kami Ingin Jadi Wali Kota Semua Umat Beragama