SuaraMalang.id - Update kasus pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan Wali Kota Malang Sutiaji terus diselidiki oleh kepolisian.
Saat ini kasus tersebut telah ditangani oleh Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur. Pekan ini, jika tak ada halangan maka Sutiaji bakal dipanggil penyidik Polda Jatim.
Sutiaji akan dipanggil untuk dimintai keterangan kasus dan menjalani pemeriksaan dugaan pelanggaran PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) di Pantai Kondang Merak pada Minggu, (19/9/2021) lalu.
"(Pemanggilan) dalam minggu ini, tetapi harinya belum update dari tim penyidik," kata Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Repli Handoko, seperti dikutip dari timesindonesia.co.id, jejaring media suara.com, Selasa (5/10/2021).
Diberitakan sebelumnya Pelanggaran terhadap peraturan PPKM Level 3 diduga dilakukan Wali Kota Malang, Sutiaji yang bersama rombongan dikabarkan masuk paksa ke Pantai Kondang Merak. Kasus ini kini dalam penanganan Polda Jatim.
Lebih lanjut Gatot menjelaskan, pemanggilan tidak hanya ditujukan kepada Wali Kota Malang saja, akan tetapi ada sejumlah orang akan diperiksa terkait dugaan pelanggaran PPKM tersebut.
Namun, Gatot menegaskan ia belum mengetahui siapa saja yang akan diperiksa. Pihaknya masih belum mendapat infon dari Ditreskrimum Polda Jatim.
"Siapa saja yang diperiksa, belum ada infonya. Masih saya tanyakan terus ke Ditreskrimum," tuturnya.
Baca Juga: Ya Ampun! Emak-emak Paruh Baya di Kediri Tersambar Kereta, Tewas Seketika
Berita Terkait
-
Ya Ampun! Emak-emak Paruh Baya di Kediri Tersambar Kereta, Tewas Seketika
-
Polda Jatim Panggil Wali Kota Malang Sutiaji Terkait Dugaan Pelanggaran Prokes
-
Polda Jatim Periksa Kasus Gowes Wali Kota Malang Diduga Langgar PPKM, Pekan Ini
-
Kasus Pungli Penggali Kubur, Polisi Malang Periksa Anggotanya Sendiri
-
Maling Motor Bawa Senjata Air Soft Gun, Didor Polisi Langsung Ambruk
Terpopuler
- 7 Mobil Sedan Bekas Mulai 15 Jutaan, Performa Legenda untuk Harian
- Siapa Saja 5 Pelatih Tolak Melatih Timnas Indonesia?
- Jusuf Kalla Peringatkan Lippo: Jangan Main-Main di Makassar!
- 5 Pilihan Sunscreen Wardah dengan SPF 50, Efektif Hempas Flek Hitam hingga Jerawat
- Siapa Shio yang Paling Hoki di 5 November 2025? Ini Daftar 6 yang Beruntung
Pilihan
-
PSSI Kalah Cepat? Timur Kapadze Terima Tawaran Manchester City
-
Menkeu Purbaya Segera Ubah Rp1.000 jadi Rp1, RUU Ditargetkan Selesai 2027
-
Menkeu Purbaya Kaji Popok Bayi, Tisu Basah, Hingga Alat Makan Sekali Pakai Terkena Cukai
-
Comeback Dramatis! Persib Bandung Jungkalkan Selangor FC di Malaysia
-
Bisnis Pizza Hut di Ujung Tanduk, Pemilik 'Pusing' Berat Sampai Berniat Melego Saham!
Terkini
-
Tangames Rek, Rebutan DANA Kaget Jumat Berkah Sebelum Keabisan! Siapa Cepet, Dia Dapat
-
Qlola by BRI Raih Anugerah Inovasi Indonesia 2025 Berkat Solusi Keuangan Digital Terpadu
-
Rahasia Dapat Uang Jajan Tambahan? Ini Cara Aman Klaim DANA Kaget
-
BRI Resmi Buka Pengusaha Muda BRILiaN 2025, Dorong Inovasi dan Kolaborasi Generasi Muda Indonesia
-
Saldo DANA Gratis Emergency: Isi Pulsa & Kuota Langsung Bisa Masuk Dompet Digital