SuaraMalang.id - Korban dugaan kasus pelecehan seksual di SMA Selamat Pagi Indonesia (SPI), Kota Batu, Jawa Timur bertambah. Total ada 21 korban yang melaporkan terduga pelaku berinisial JE ke Polda Jatim.
Hal itu diungkap Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Kependudukan (DP3AK) Provinsi Jawa Timur, Andriyanto.
"Ada 12 orang yang melapor kemarin. Sekarang ada 9 (korban) jadi total ada 21 korban yang melapor," katanya kepada awak media usai meninjau SMA SPI di Kota Batu, Rabu (2/6/2021).
Andriyanto melanjutkan, bahwa kondisi psikologis seluruh korban baik, pasca melaporkan kasus tersebut ke polisi.
Baca Juga: Duh! Wali Kota Batu Sebut Tak Ada Kasus Dugaan Asusila di SMA SPI: Semua Baik-Baik Saja
Ia juga memastikan, seluruh korban bukan siswa atau pelajar aktif, melainkan berstatus alumni SMA Selamat Pagi Indonesia.
"Karena kan kejadian ini sudah lama saat mereka bersekolah dan semuanya itu alumni, Tetapi seandainya ada yang membutuhkan perlindungan atau apa kami sudah siapkan shelter di RS Bhayangkara itu untuk perempuan. Kami siap memberikan rasa aman bagi pelapor," sambungnya.
Terpisah, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Batu, MD Furqon menjelaskan, bakal segera membentuk posko pelaporan bagi korban lain dugaan kekerasan seksual yang dilakukan JE. Pembentukan posko itu merupakan instruksi dari Polda Jatim.
"Kami akan bentuk posko itu sudah berbicara dengan Humas Polda Jatim dan mungkin besok kami akan rapatkan dengan Kapolres Batu untuk tempatnya dimana," ujarnya.
Furqon menambahkan, pelaporan korban ke Polda Jatim akan terus dikawal hingga dua hari ke depan. Para pelapor atau korban juga dilindungi Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK).
Baca Juga: Sampai Jakarta, DPR RI Desak Dugaan Pelecehan Seksual SMA SPI Dituntaskan
"Ya kami akan dampingi tiga hari itu sampai korban ini diamankan di suatu tempat oleh LPSK," tutup dia.
Berita Terkait
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Para Tersangka Judi Online Komdigi Bisa Dapatkan LPKS, Ini Syaratnya
-
Sediakan Safe House, LPSK Siap Lindungi Saksi Kasus Judol di Komdigi hingga Persidangan
-
Pernikahan Bukan Solusi bagi Korban Pelecehan Seksual, Hanya Nambah Masalah
-
Mahasiswi Jambi Diperkosa Senior Mapala, Kemen PPPA Ingatkan Kampus Harus Jadi Garda Depan Pencegahan TPKS
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
BRI dan OPPO Berkolaborasi di OPPO Run 2024
-
Viral! Kisah Kiai di Malang Dibacok Begal Tak Terluka, Punya Ilmu Kebal?
-
Ingin Punya Rumah Dekat Malang? Pilih KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Dapat Hadiah Langsung!
-
Sekjen RMI Nahdlatul Ulama Kota Batu Soroti Sikap Gumelar-Rudi Saat Debat Terakhir
-
Apple Watch SE untuk iPhone Berapa? Panduan Lengkap dan Tempat Membelinya!