SuaraMalang.id - Mustamar (47) warga Pasrepan, Pasuruan, Jawa Timur ditangkap lantaran menyerang imam masjid, Abdus Syakur (73) dengan senjata tajam, jenis wedung (pedang).
Kapolres Pasuruan AKBP Rofiq Ripto Hermawan mengatakan, motif pembacokan pelaku yang masih tetangga korban itu dilatarbelakangi sakit hati. Peristiwa ini terjadi awal Maret 2021 lalu.
"Motifnya dendam dan sakit hati. Karena ayam milik tersangka masuk lahan milik korban dan diusir menggunakan ketapel," ujarnya, dikutip dari suarajatimpost.com media jejaring suara.com, Selasa (16/3/2021).
Kesal dan ingin memberi pelajaran kepada korban, Mustamar telah merencakan aksi balas dendam tersebut.
Baca Juga: Dua Warga Probolinggo Tersangka Ambil Paksa Jenazah Probable Covid-19
"Saat hendak salat subuh pada awal Maret 2021, korban akhirnya dibacok dari belakang dengan senjata jenis wedung (pedang) oleh pelaku yang saat itu mengenakan penutup kepala," sambungnya.
Ia melanjutkan, akibat penyerangan itu, korban mengalami luka di bagian punggung, kepala belakang dan bahu. Kemudian dua jari tangannya terpaksa diamputasi akibat serangan membabi-buta itu. Kekinian, korban kondisi korban membaik usai mendapat perawatan intensif di RSUD dr R Soedarsono, Kota Pasuruan.
"Tersangka hingga saat ini tidak mengakui perbuatannya. Boleh tidak mengakui perbuatannya, tapi bukti yang akurat akan segera kita tindak lanjuti hingga ke jaksa dan berakhir di persidangan," jelasnya.
Tersangka dijerat dengan Pasal 351 KUHP dengan ancaman kurungan paling lama 5 tahun penjara.
Baca Juga: Penjarah Toko Perhiasan Emas Banyuwangi Resmi Tersangka
Berita Terkait
-
Pemandian Alam Banyu Biru, Spot Terbaik untuk Berenang di Kolam Alami
-
Safari Ramadhan ke Ponpes Pasuruan, Bahlil Sebut Peran Ulama Penting untuk Persatuan Indonesia
-
Wisata Kebun Pak Budi, Tempat Wisata untuk si Pencinta Pertanian di Pasuruan
-
Agrowisata Bhakti Alam, Wisata Alam dengan Konsep Pertanian di Pasuruan
-
Reco Kembar, Tempat Pemandian Alami dengan Pesona Dua Buah Batu yang Ikonik
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat
-
Misteri Tumpukan Sampah di Singosari Malang, Tutupi Jalan Desa