SuaraMalang.id - Viral aksi penangkapan dua komplotan begal di Kota Malang terungkap. Polisi membenarkan aksi tersebut karena dua pelaku melawan dan melukai petugas dengan senjata tajam.
Belakang diketahui, keduanya merupakan pelaku curanmor atau pencurian kendaraan bermotor asal Pasuruan.
Kapolresta Malang Kota Malang, Kombes Pol Leonardus Simarmata membenarkan penangkapan dua pelaku curanmor di Jalan Danau Kerinci Kota Malang yanng bikin heboh, Rabu (24/2/2021) kemarin. Anggotanya bahkan sampai mengeluarkan tembakan kepada dua pelaku berinisial W (31) dan S (32) warga asal Kabupaten Pasuruan tersebut.
Ia melanjutkan, anggota menembak persis ke kaki dua pelaku karena sempat melawan petugas saat proses penangkapan.
"Jadi pelaku itu menggunakan senjata tajam dan sempat melukai anggota kami. Masak kami ketika diancam dengan senjata tajam pasang badan saja? Maka dari itu kami lakukan tindakan tegas yang terukur," ujarnya memimpin konferensi pers di Mapolresta Malang Kota, Kamis (25/2/2021).
Ia melanjutkan, salah satu anggota polisi terluka. Untungnya lukanya tidak parah karena saat pelaku menyabetkan senjata tajam, sarung atau pelindung sajam jenis celurit itu belum dilepas.
"Untungnya aman tidak apa-apa cuma lecet sedikit," sambung dia.
Terpisah, Kasatreskrim Polresta Malang Kota, Kompol Tinton Yudha Riambodo menjelaskan, inisial W dan S merupakan pelaku kasus pencurian kendaraan motor (curanmor).
"Keduanya telah kami tetapkan sebagai Daftar Pencarian Orang (DPO) sejak dua minggu lalu dan beraksi kemungkinan kami duga di beberapa tempat," kata Tinton.
Baca Juga: Polisi Tembak Mati Curanmor Usai Beraksi di Rancasari
Tinton menjelaskan, usaha penangkapan W dan S sendiri sudah dilakukan sejak Selasa (22/2) di sebuah kafe di Kota Malang yang juga TKP mereka mencuri motor. Identitas dan ciri-ciri keduanya dapat dikantongi polisi dibantu rekaman CCTV di lokasi kejadian.
"Jadi kami lakukan olah TKP di sana. Dan memang terdapat orang yang kami duga sebagai pelaku itu. Mereka berhasil mencuri sepeda motor Scoopy," jelasnya.
Pihaknya kemudian melakukan perburuan terhadap keduanya dan terdeteksi berada di kawasan Jalan Danau Kerinci Kota Malang.
"Dan akhirnya kami tangkap kemarin itu," kata dia.
Ia menambahkan, tertangkapnya dua pelaku curanmor itu bakal didalami lagi. Lantaran ada indikasi memiliki jaringan saat beraksi.
"Kami duga mereka ini sudah lihai dan punya jaringan. Ada sejumlah kunci pas dengan nomor yang lengkap untuk mencuri. Kami akan kembangkan kasus ini," kata dia.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Ricuh STM Turen Malang Usai Pentas Seni HUT Sekolah, Kantor Rusak dan 7 Siswa Terluka
-
CEK FAKTA: Mahasiswa Protes Program MBG Saat Ramadhan, Benarkah?
-
Presiden Prabowo Bagi-bagi Kaos Sepanjang Jalan Menuju SMA Taruna Nusantara Malang
-
7 Fakta Pembunuhan Wanita Open BO di Malang, Pelaku Minta Maaf Sebelum Korban Tewas!
-
Gunung Semeru Erupsi 4 Kali, Status Siaga dan Ancaman Awan Panas Mengintai!