SuaraMalang.id - Landasan pacu atau runway Bandara Notohadinegoro Jember bakal diperpanjang agar memadai untuk pesawat berbadan besar, seperti pesawat boeing, mendarat di bandara tersebut. Landasan saat ini 1.645 meter, akan ditambah panjangnya mencapai 2.200 meter.
Rencana itu disampaikan langsung Bupati Jember Hendy Siswanto melalui Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan Jember Hadi Mulyono.
"Bupati Jember berharap Bandara Notohadinegoro segera beroperasi kembali dan ada pesawat boeing atau pesawat berbadan besar yang bisa mendarat di bandara," katanya, dikutip dari ANTARA, Jumat (12/3/2021).
Ia melanjutkan, bahwa Bupati Jember sangat berharap agar Bandara Notohadinegoro segera beroperasi melayani masyarakat.
Baca Juga: Terungkap! Kejaksaan Mandek Tengah Jalan Awasi Anggaran Covid-19 Jember
"Beliau memberikan penekanan agar dalam waktu dekat bandara bisa beroperasi secara normal untuk melayani masyarakat di Jember," sambung dia.
Jika telah beroperasi normal, lanjut dia, Bupati Jember ingin Bandara Notohadinegoro telah melayani aktivitas penerbangan pesawat dengan kapasitas besar, macam boeing.
"Ada beberapa hal yang perlu dikerjakan dan disempurnakan dengan fasilitas yang ada di bandara seperti memperpanjang runway dan pagar yang perlu disesuaikan dengan analisa dari otoritas bandara," jelasnya.
Ia menambahkan, fasilitas lain yang perlu ditingkatkan di Bandara Notohadinegoro, yakni kendaraan Pelayanan Pertolongan Kecelakaan dan Pemadam Kebakaran (PKP-PK) yang saat ini hanya berkapasitas 4.000 liter. Selanjutnya akan di-upgrade (ditingkatkan) menjadi 6.000 liter.
"Diharapkan ada layanan kargo yang diperlukan untuk mengangkut hasil perikanan dan fasilitas itu tentu akan meningkatkan perekonomian masyarakat," ujarnya.
Baca Juga: DPRD Dukung BPK Telusuri Selisih Rp 180 Miliar Anggaran Covid-19 Jember
Diketahui sebelumnya, Bupati Jember Hendy Siswanto bersama dengan otoritas bandara telah melakukan monitor dan evaluasi (monev) di Bandara Notohadinegoro pada Kamis (11/3/2021) lalu.
Berita Terkait
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
-
Lebaran Duluan! Umat Islam di Jember Salat Ied Hari Ini
-
Apa Pekerjaan Suami Bu Guru Salsa? Resmi Menikah Usai Videonya Viral
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
BRImo Versi Bilingual Hadir: Transaksi Makin Lancar, Pengguna Makin Puas
-
Dinilai Sangat Strategis, Pembangunan Tol Malang - Kepanjen Butuh Dana Rp 7,5 Triliun
-
Sekolah Rakyat akan Dibuka di Malang, Ini Kategori Siswanya
-
Pencurian di Malang, CCTV Bongkar Aksi 2 Maling
-
Skandal Rupadaksa Guncang UIN Malang, Rektorat Turun Tangan: Terancam Sanksi Berat