Profil Haji Sulaiman, Namanya Terkenal di Malang Usai Viral Bagi Uang Saat Salat Tarawih

Sosok Haji Sulaiman viral beberapa waktu belakangan. Namanya banyak bermunculan di media sosial.

Baehaqi Almutoif
Selasa, 11 Maret 2025 | 14:07 WIB
Profil Haji Sulaiman, Namanya Terkenal di Malang Usai Viral Bagi Uang Saat Salat Tarawih
Haji Sulaiman Malang. [Instagram/albummuslimah]

SuaraMalang.id - Sosok Haji Sulaiman viral beberapa waktu belakangan. Namanya banyak bermunculan di media sosial.

Haji Sulaiman belum lama ini terkenal karena membagikan uang Rp50 ribu dan Rp20 ribu saat salat tarawih. Pembagian tersebut dilakukan di Masjid Jamil Al Ilyas Sayap Mas, Penjalinan, Gondanglegi Kulon, Kabupaten Malang.

Kegiatan ini viral di media sosial, salah satunya dibagikan akun Instagram @duniapunyacerita.

Dalam video yang dibagikan terlihat jemaah salat tarawih yang panjang hingga ke jalanan. Bahkan, mereka sampai salat di pinggir jalan.

Baca Juga:Viral Begal Pelaku Bawa Kabur Motor Ojol di Bandulan Malang, Netizen: Jalannya Ramai Berani

Lantas, siapa sosok Haji Sulaiman?

Haji Sulaiman dikenal sebagai bos CV Sayap Mas Nusantara, perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur.

Perusahaan ini juga memproduksi rokok. Menurut informasi, jumlah pegawanya mencapai 1.500 orang. Tidak heran jika CV Sayap Mas Nusantara menjadi tumpuan ekonomi masyarakat sekitar di wilayah Malang.

Sosok Haji Sulaiman memang diketahui dengan kedermawanannya. Dia disebut pernah memberikan zakat melalui Baznas Kabupaten Malang senilai Rp100 juta.

Pada peringatan acara HUT ke-77 RI, Haji Sulaiman juga mengadakan acara tak kalah meriah. Dia menggelar jalan sehat dengan ratusan doorprize.

Baca Juga:Stadion Kanjuruhan Diserahkan ke Pemkab Malang, Arema FC Sudah Bisa Pakai?

Tidak hanya dekat dengan warga sekitar, Haji Sulaiman juga memiliki komunikasi yang baik dengan sejumlah pejabat.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini