Statistik Brandon Scheunemann, Pemain Anyar Arema FC

Arema FC mendatangkan pemain muda Brandon Scheunemann pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2024/2025.

Baehaqi Almutoif
Rabu, 15 Januari 2025 | 07:38 WIB
Statistik Brandon Scheunemann, Pemain Anyar Arema FC
Pesepak bola Timnas U-20 Brandon Scheunemann berlatih di Lapangan PTIK, Jakarta, Senin (20/3/2023). Timnas U-20 mempersiapkan diri menghadapi Piala Dunia U-20 bulan Mei mendatang. ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/tom.

SuaraMalang.id - Arema FC mendatangkan pemain muda Brandon Scheunemann pada bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 2024/2025.

General Manager Arema Yusrinal Fitriandi mengatakan, Brandon akan dikontrak selama dua tahun. "Kami mengontrak Brandon selama dua tahun," katanya dikutip dari Antara, Selasa (14/1/2025).

Dia menyampaikan, perekrutan Brandon sebagai rencana jangka panjang klub, mengingat usianya yang masih 19 tahun.

Yusrinal mengungkapkan, Brandon memiliki potensi cukup besar. Sang pemain tidak hanya bisa ditempatkan sebagai bek tengah, tetapi juga gelandang bertahan.

Baca Juga:5 Laga Tanpa Gol! Arema FC Krisis, Ze Gomes Siapkan Strategi Jitu

Brandons memiliki pengalaman yang cukup banyak, baik di tim Liga 1 maupun Timnas Indonesia.

Profil dan Statistik Brandon Scheunemann

Pemain kelahiran Malang pada 9 Maret 2005 itu merupakan anak dari pelatih Timo Scheunemann.

Brandon menempuh pendidikan sepak bola di SSB Ricky N. Acad. Kemudian pindah ke PSIS Semarang akademi, sebelum akhirnya mendarat ke Persis U20.

Setahun di klub asal Solo, Brandon kembali ke PSIS Semarang. Dia menjalani debut di Liga 1 saat melawan Barito Putera pada 26 Maret 2023.

Baca Juga:Arema FC Kehilangan 2 Bek Andalan Hingga Musim Depan

Musim 2022/2023, Brandon memainkan 4 pertandingan dengan 297 menit bermain bersama PSIS Semarang. Bek 19 tahun itu lalu dipinjamkan ke klub Liga 2 Persipura pada akhir 2023.

Di Persipura, Brandon bermain tiga kali dengan mencetak satu asist. Kemudian dia kembali ke PSIS Semarang Juni 2024. Sayang musim ini dia belum mendapat banyak kesempatan bermain.

Brandon baru melakoni 2 laga sepanjang BRI Liga 1 2024/2025.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini