SuaraMalang.id - Penemuan mayat seorang perempuan di sebuah gubuk area persawahan Desa Jenggolo, Kecamatan Kepanjen, Kabupaten Malang, Selasa (17/12/2024) pagi, menghebohkan warga sekitar dan viral di media sosial.
Korban ditemukan dalam kondisi setengah telanjang, memicu dugaan kuat adanya tindak kejahatan.
Berdasarkan rekaman video yang beredar, korban ditemukan dalam posisi telentang dengan mengenakan pakaian berwarna oranye kemerahan.
Bagian pakaian bawah korban tampak tidak tertutup sepenuhnya, menambah tanda tanya besar terkait penyebab kematiannya.
Baca Juga:Misteri Jenazah di Kedungkandang: Tanpa Identitas, Bawa Gitar dan Tas
Evakuasi Jenazah dan Proses Penyelidikan
Setelah mendapatkan laporan dari warga, petugas gabungan dari Polres Malang dan relawan Tagana Kabupaten Malang langsung dikerahkan ke lokasi untuk mengevakuasi jenazah.
Relawan Tagana, Muhammad Sahrul Mustofa, mengungkapkan bahwa jenazah ditemukan di sebuah gubuk yang berada di tengah ladang tebu.
"Mayat ditemukan dalam posisi telentang di gubuk area ladang tebu. Saat dievakuasi, kami melihat beberapa luka di bagian wajah korban," ujar Mustofa, Selasa (17/12/2024).
Mayat tersebut kemudian dibawa ke kamar jenazah untuk dilakukan visum guna memastikan penyebab kematiannya.
Baca Juga:Bocah SD Lapor Polisi Usai Dipukul Guru, Ortu Tolak Damai! Ada Apa?
Dugaan Pembunuhan dan Spekulasi Warga