Main Balon Udara Bisa Berujung Kematian, Kisah Pilu Ilham Jadi Bukti!

Dari 15 terduga pelaku, dua orang perempuan dewasa, DL dan PL, telah ditetapkan sebagai tersangka.

Bernadette Sariyem
Kamis, 16 Mei 2024 | 14:49 WIB
Main Balon Udara Bisa Berujung Kematian, Kisah Pilu Ilham Jadi Bukti!
Kondisi Korban Balon Udara Meledak di Ponorogo. [Instagram/andreli_48]

Kasatreskrim Polres Ponorogo, AKP Ryo Pradana, mengungkapkan bahwa para terduga pelaku diamankan tidak lama setelah ledakan terjadi.

“Sudah kami amankan 15 orang,” ungkap AKP Ryo Pradana, Selasa (14/5/2024).

“Setelah itu anggota Satreskrim melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kami sisir di TKP, menanyakan beberapa warga yang diyakini juga mengetahui termasuk kepala desa. Akhirnya mengarah ke 15 terduga pelaku.”

Dari 15 terduga pelaku, dua orang perempuan dewasa, DL dan PL, telah ditetapkan sebagai tersangka. DL ikut iuran untuk membuat balon udara tanpa awak, sedangkan PL bertugas sebagai bendahara yang mencatat iuran uang masuk.

Sementara 13 terduga pelaku lainnya yang terdiri dari 5 dewasa laki-laki dan 8 anak di bawah umur memiliki tugas mencari dana dan membuat balon udara tanpa awak.

AKP Ryo Pradana menuturkan bahwa penangkapan para terduga pelaku cukup alot karena keluarga mereka ketakutan saat mau diperiksa.

Polisi berharap dengan ditangkapnya para pelaku, kasus serupa tidak akan terulang lagi. Masyarakat diimbau untuk tidak melakukan tindakan yang membahayakan diri sendiri dan orang lain demi keselamatan bersama.

Kontributor : Elizabeth Yati

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini