SuaraMalang.id - Arema FC terus merangsek naik di klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Klub berjuluk Singo Edan itu keluar dari zona degradasi.
Kemenangan 2-1 atas Borneo FC membuat posisi Singo Edan kini berada di peringkat 15 dengan 34 poin.
Pelatih Arema FC Widodo Cahyo Putro mengaku bersyukur atas kemenangan yang diraih timnya tersebut. Menurutnya, ini penting untuk timnya.
“Kami terima kasih atas kerja keras para pemain dan semua fans yang mensupport tim Arema,” kata Widodo Cahyono Putro dikutip dari Beritajatim.com--jaringan Suara.com, Senin (22/4/2024).
Baca Juga:Kinerja Pertahanan Arema FC Terus Dikritik Jelang Akhir Musim
Kendati demikian, Widodo mengingatkan kepada para pemainnya untuk tidak berpuas diri. Mengingat masih ada dua pertandingan sisa lagi melawan Madura United dan PSM Makassar.
Kemenangan menjadi harga mati jika ingin selamat dari degradasi musim ini.
“Kita belum selesai kita masih ada dua pertandingan tetap kita fokus dan fight untuk pertandingan selanjutnya. Saya harapkan euforia kemenangan ini cukup nanti dan sekarang selanjutnya fokus pada dua pertandingan selanjutnya,” tegas Widodo.
Dia mengingatkan kepada para pemain untuk tetap mempertahankan semangat juangnya demi meraih kemenangan. Sebab, tanpa kerja keras semua itu mustahil.
“Seperti tadi pemain kerja keras dan tentu inilah yang kita perlukan tetap menjaga kesolidan tim. Karena tidak bisa mengandalkan satu atau dua pemain kita harus bekerja semua karena kita adalah tim,” kata Widodo.
Baca Juga:Arema FC Bertekad Lolos dari Zona Degradasi Liga 1 dengan Tiga Laga Krusial Tersisa