Lagi Banjir Lahar Dingin, Warga Diminta Jauhi DAS di Lereng Gunung Semeru

Sore tadi terjadi banjir lahar dingin Gunung Semeru. Oleh sebab itu Warga diminta menjauhi daerah aliran sungai (DAS) gunung yang baru meletus awal bulan ini itu.

Muhammad Taufiq
Rabu, 28 Desember 2022 | 19:28 WIB
Lagi Banjir Lahar Dingin, Warga Diminta Jauhi DAS di Lereng Gunung Semeru
Banjir lahar dingin di DAS Gunung Semeru [Foto: Tangkapan layar Instagram]

SuaraMalang.id - Sore tadi terjadi banjir lahar dingin Gunung Semeru. Oleh sebab itu Warga diminta menjauhi daerah aliran sungai (DAS) gunung yang baru meletus awal bulan ini itu.

Video banjir lahar dingin ini dibagikan akun Instagram @infosemeru. Dalam video nampak aliran lahar deras dengan debit cukup tinggi mengalir melewati DAS sungai.

Meningginya debit air pada DAS Gunung Semeru ini terjadi pada sore tadi, Rabu (27/12/2022) sekitar pukul 15.45 WIB setelah kawasan itu diguyur hujan lebat siang tadi.

"Hati² bagi yang berada di sekitaran DAS, sebaiknya jauhi aliran sungai terlebih dahulu dan tetap waspada. pkl 15.45 amak 37 mm," demikian tulis keterangan video itu.

Baca Juga:Didominasi Erupsi dan Guguran, Aktivitas Gunung Semeru di Lumajang Masih Berstatus Siaga

Sebelumnya, Gunung Semeru meletus pada 4 Desember 2022 lalu. Letusan Semeru membuat kepanikan warga di sekitar gunung sehingga memaksa mereka harus mengungsi.

Letusan pada 4 Desember itu merupakan letusan kedua setelah pada 2021 silam, ditanggal dan bulan yang sama Semeru meletus hingga menyebabkan puluhan korban meninggal dunia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini