Arema FC Kalahkan Bali United, Teco Enggan Salahkan Gol Bunuh Diri Ricky Fajrin

Usai pertandingan, Pelatih Bali United FC Teco menyampaikan ia tidak menyalahkan Fajrin karena gol bunuh diri itu.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Minggu, 14 Agustus 2022 | 14:13 WIB
Arema FC Kalahkan Bali United, Teco Enggan Salahkan Gol Bunuh Diri Ricky Fajrin
Pesepak bola Bali United Haudi Abdillah (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Arema FC Abel Issa Camara (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (13/8/2022). [ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/aww]

SuaraMalang.id - Bali United dikalahkan Arema FC 1-2 pada pertandingan pekan keempar Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali, Sabtu (13/8). Singo Edan bawa pulang tiga poin berkat gol Abel Issa Camara dan gol bunuh diri Ricky Fajrin.

Bali United yang menelan kekalahan pertamanya di liga musim ini terpaksa puas di urutan ketujuh klasemen dengan total perolehan enam poin.

Sementara, Arema FC memperoleh tambahan tiga poin sehingga tim menempati urutan kelima di klasemen sementara Liga 1 2022/2023 dengan total perolehan 7 poin.

Usai pertandingan, Pelatih Bali United FC Teco menyampaikan ia tidak menyalahkan Fajrin karena gol bunuh diri itu.

Baca Juga:Arema FC Taklukkan Bali United 2-1

“Liga kemarin kami menang lawan Arema juga karena gol bunuh diri, hari ini kami juga punya bunuh diri. Kasihan Fajrin, dia bermain sangat bagus hari ini,” kata Teco saat jumpa pers di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Minggu.

Menurut Teco, gol bunuh diri Fajrin menjadi keberuntungan untuk Arema.

Sementara itu, Pelatih Arema FC Eduardo Almeida mengatakan kemenangan tim asuhannya itu berkat kerja keras pemain dan mereka yang berhasil menjaga fokus selama pertandingan.

Dalam sesi jumpa pers terpisah, Almeida juga berterima kasih kepada suporter yang datang langsung ke markas tim lawan mendukung para pemain Singo Edan.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga:Bali United Dipermalukan Arema FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta

Dua tim bermain saling serang sejak menit pertama pertandingan dimulai. Dari aksi saling tebar ancaman ke gawang lawan itu, striker Arema FC Abel Issa Camara mencetak skor pertama dengan tendakan langsung ke gawang berkat assist dari Renshi Yamaguchi pada menit 22.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini