PSSI Akan Berkantor di Sleman Sampai Pelaksanaan Piala AFF U-16 Selesai, Ini Pertimbangannya

Sejumlah pejabat teras Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akan berkantor di Sleman Yogyakarta sampai pelaksaan Piala AFF U-16 selesai.

Muhammad Taufiq
Minggu, 07 Agustus 2022 | 14:10 WIB
PSSI Akan Berkantor di Sleman Sampai Pelaksanaan Piala AFF U-16 Selesai, Ini Pertimbangannya
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan memberikan pernyataan kepada pewarta usai pertandingan pamungkas Grup A Piala AFF U-16 2022 Indonesia melawan Vietnam di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (6/8/2022). [Dok.Antara]

SuaraMalang.id - Sejumlah pejabat teras Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) akan berkantor di Sleman Yogyakarta sampai pelaksaan Piala AFF U-16 selesai.

Hal ini disampaikan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan atau Iwan Bule. PSSI, kata dia, akan membuka cabang kantor di Sleman untuk mengawal pelaksaaan piala AFF U-16 ini sampai selesai.

Ia melanjutkan, para petinggi PSSI yang akan berada di Sleman adalah Sekretaris Jenderal Yunus Nusi, Direktur Teknik Indra Sjafri dan Kepala Departemen Medis Syarif Alwi.

"Saya memerintahkan agar berkantor di sini sampai selesai. Mohon doanya agar kita bisa lolos sampai final dan mampu menjuarai turnamen ini," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Sabtu (6/8) malam.

Baca Juga:Sempat Kecewa Akhirnya Iwan Bule Bilang PSSI Batal Keluar dari AFF: Indonesia Bagian dari Asia Tenggara

Tugas para pejabat teras PSSI itu adalah untuk memantau perkembangan para pemain timnas U-16 Indonesia.

Salah satunya, Iriawan ingin para personel skuad berjuluk U-16 Indonesia saat ini untuk menambah tinggi badan.

"Kami akan menyiapkan program sehingga nanti pada umur 18 tahun tinggi badan mereka bertambah sekitar empat sampai delapan sentimeter," tutur Iwan.

Timnas U-16 Indonesia lolos ke semifinal Piala AFF U-16 2022 sebagai juara Grup A setelah menundukkan Vietnam dengan skor 2-1 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Sabtu (6/8) malam.

Indonesia tertinggal terlebih dahulu lewat gol penalti Nguyen Cong Phuong sebelum membalikkan kedudukan berkat gol Arkhan Kaka dan Muhammad Nabil Asyura.

Baca Juga:Alasan PSSI Batal Keluar dari AFF dan Gabung EAFF, Semua Berawal dari Kekecewaan

Indonesia pun menjadi tim pertama yang memastikan diri ke semifinal Piala AFF U-16 2022. Sepanjang fase grup, Indonesia selalu menang dari tiga laga, membuat 13 gol dan hanya kebobolan satu gol.

News

Terkini

Kejadian tragis menimpa para wisatawan rombongan santri asal Pondok Pesantren Amanatul Ummah Kabupaten Mojokerto di Pantai Balekmbang, Kabupaten Malang.

News | 10:16 WIB

Kemacetan di kawasan Jalan Bandung Kota Malang menjadi permasalahan yang belum terpecahkan sampai sekarang.

News | 13:40 WIB

Kisah Suryani bukti nyata dari pelaku usaha yang memanfaatkan pendanaan usaha, mulai dari usaha mikro dan terus berkembang hingga naik kelas.

News | 20:40 WIB

Semua dana yang digunakan untuk program tersebut diambil dari pembangunan wisata air.

News | 17:38 WIB

Produk inovatif dengan ragam aroma yang variatif dan modern ini berhasil berkat dukungan BRI.

News | 19:18 WIB

UPT Taman Hutan Raya (Tahura) Raden Soerjo memutuskan untuk menutup sementara empat tempat wisata yang ada di wilayahnya.

News | 09:22 WIB

The Asset adalah lembaga riset serta penerbit berita bisnis dan industri keuangan di Asia.

News | 16:14 WIB

Petasan melukai pemiliknya kembali terjadi di Kota Malang. Kali ini korbannya dua warga Pujon, Kabupaten Malang.

News | 09:23 WIB

Nasabah dapat menghubungi Contact BRI di 1500017 atau asisten virtual SABRINA.

News | 12:27 WIB

Tol Singosari H1-H2 Lebaran 2025 ramai lancar. Pengendara diimbau periksa kendaraan, patuhi batas kecepatan, jaga jarak aman, istirahat cukup, dan waspada cuaca

News | 16:56 WIB

Program ini juga diharapkan mampu mendorong perekonomian masyarakat setempat.

News | 12:37 WIB

Korban bernisial AF (28) warga Perum Pesona Gondanglegi, Desa Gondanglegi Kulon, Kabupaten Malang terkejut mendapati isi rumahnya kosong.

News | 05:42 WIB

Total transaksi yang diproses melalui BRImo mencapai 4,34 miliar transaksi.

News | 20:17 WIB

AgenBRILink bagian dari penerapan strategi hybrid banking, yang memadukan layanan keuangan melalui jaringan agen fisik dan dukungan digital untuk mempermudah transaksi.

News | 16:10 WIB

Pemerintah melalui Kementerian Agama (Kemenag) resmi menetapkan 1 Syawal 1446 Hijriah atau Hari Raya Idulfitri jatuh pada hari Senin (31/3/2025).

News | 14:04 WIB
Tampilkan lebih banyak