SuaraMalang.id - Partai Kebangkitan Bangsa atau (PKB) masih perkasa di Jawa Timur. Terbukti mengantongi 19,9 persen hasil survei elektabilkitas partai politik di Jatim versi Accurate Research And Consulting Indonesia (ARCI).
Menyusul posisi berikutnya, ada PDI Perjuangan (PDIP), dan Gerindra. Kemudian Golkar dan Demokrat.
"PKB masih teratas, bersaing ketat dengan PDI Perjuangan di peringkat kedua. Dan Gerindra di peringkat ke-3 ini sewaktu-waktu berpeluang mendekati," kata Direktur ARCI, Baihaki Sirajt mengutip dari Timesindonesia.co.id, Kamis (12/5/2022).
Survei yang dilakukan ARCI dilakukan di 38 kabupaten/kota. Survei ini memakai multistage random sampling. Ada 1.200 responden yang berpartisipasi, dengan margin of error sebesar 3 persen, dengan tingkat kepercayaan 95 persen.
Baca Juga:Hasil Survei ARCI Soal Elektabilitas Parpol di Jatim, PKB dan PDI Perjuangan Bersaing Ketat
Berikut rincian hasil survei elektabilitas parpol di Jatim.
1. PKB, 19,9%
2. PDIP, 16,2%
3. Gerindra, 14,9%
4. Golkar, 10,1%
Baca Juga:Bikin Malu Anggota DPR, Legislator PKB: Proyek Gorden Rp 43,5 Miliar Batalkan Saja!
5. Demokrat, 7,6 %