Warga Bajangan Pasuruan Digegerkan Penemuan Mayat Pria Membusuk Tinggal Tengkoraknya

Warga Desa Bajangan Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan Jawa Timur digemparkan penemuan sesosok mayat pria yang kondisinya sudah membusuk.

Muhammad Taufiq
Senin, 07 Maret 2022 | 10:59 WIB
Warga Bajangan Pasuruan Digegerkan Penemuan Mayat Pria Membusuk Tinggal Tengkoraknya
Ilustrasi mayat/ kamar mayat/ jenazah. (Shutterstock)

SuaraMalang.id - Warga Desa Bajangan Kecamatan Gondangwetan Kabupaten Pasuruan Jawa Timur digemparkan penemuan sesosok mayat pria yang kondisinya sudah membusuk.

Mayat pria tersebut ditemukan Minggu (06/03/2022) di pinggir Sungai Desa Bajangan. Kondisi mayat sudah menghitam dan membusuk sementara bagian kepalanya tingga tengkorak.

Seperti dikatakan Kapolsek Keboncandi AKP Eko Agus. Ia mengungkapkan jika mayat pria tersebut awalnya ditemukan oleh seorang warga yang sedang mencari rongsokan di pinggir Jalan Raya Warungdowo Timur.

Mayat ditemukan pagi hari sekitar pukul 07.00 WIB. Saksi mata saat itu tengah mencari rongsokan. Tiba-tiba saja Ia mencium bau busuk dan setelah dicari ternyata ada mayat tersebut.

Baca Juga:Cium Aroma Tak Sedap, Warga Tasikmalaya Syok Temukan Ini di Rumah Kontrakan

"Mayat yang ditemukan adalah laki-laki berumur sekitar 50 tahun, pakai jaket warna biru, kaos polo hitam, dan celana pendek warna hitam," kata Agus seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Senin (07/03/2022).

Agus menambahkan jika kondisi mayat laki-laki paruh baya ini diperkirakan sudah membusuk selama sekitar satu mingguan. Kulitnya menghitam, dagingnya telah habis membusuk hanya tersisa tulang belulang.

"Kondisi jasad rusak. Kira-kira sudah semingguan membusuk. Sidik jari rusak dan tidak bisa diidentifikasi," katanya menambahkan.

Selain kesulitan untuk mengidentifikasi identitas korban, pihak kepolisian juga belum bisa memastikan penyebab kematian jasad pria tersebut.

"Kita bawa ke rs porong untuk dilakulan otopsi. Kita harus pastikan dulu penyebab kematian. Apakah disebabkan tindak kekerasan atau keracunan dan lain sebagainya," katanya menegaskan.

Baca Juga:Beredar Kabar, Bus yang Hangus Terbakar di Tol Pandaan Akibat Penumpang Mengecas Powerbank, Polisi: Dalam Penyelidikan

Berita Terkait

Mayat tersebut ditemukan di dalam kamar ketika sudah melewati waktu check out pukul 12.00 WIB.

jakarta | 21:56 WIB

Korban ditemukan sudah dalam kondisi kaku.

news | 16:37 WIB

Teka-teki kematian perempuan yang ditemukan tewas tergeletak di pinggir jalan Aur Malintang, Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar), akhirnya terungkap.

sumbar | 15:03 WIB

Penemuan sesosok mayat menghebohkan warga Aur Malintang, Padang Pariaman, Sumatera Barat (Sumbar).

sumbar | 13:37 WIB

Seorang mayat laki-laki ditemukan dalam keadaan berdiri di got. Berikut ini kronologi kasus tersebut hingga penemuannya.

news | 16:41 WIB

News

Terkini

Kegiatan ini diyakini dapat memberi kesempatan bagi para pegolf junior untuk bersinar.

News | 19:00 WIB

Mahasiaswa UNS itu tampak tenang melintasi lingkungan kampus sembari mengabadikan momennya bersama sapi tersebut.

News | 15:03 WIB

Seorang Warga Kota Malang menggelar protes dengan cara menumpang mandi di kantor Perumda Tugu Tirta karena aliran air PAM di rumahnya mati.

News | 12:12 WIB

Kepala Desa Ambulu, Jember Mulyono itu meninggal dunia tak lama setelah dievakusi ke rumah sakit pada Minggu (21/5/2023) malam lalu.

News | 12:21 WIB

Ini merupakan bentuk komitmen perseroan dalam melakukan pembangunan bekelanjutan.

News | 15:30 WIB

Pemkot Malang kembali dapat kritikan dari netizen.

News | 15:26 WIB

Warga Hindu Tengger digegerkan dengan hilangnya Patung Ganesha.

News | 15:53 WIB

Manajer Timnas U22 Indonesia Kombes Sumardji didatangi salah satu ofisial Thailand seraya meminta maaf.

News | 16:34 WIB

Jonathan Khemdee, pemain Thailand dengan nomor punggung 4 tertangkap kamera saat melempar medali serta maskot SEA Games Kamboja.

News | 10:46 WIB

Dalam unggahan video tersebut, sang anak dengan hati-hati meminta izin kepada ibunya terkait konser Colplay.

News | 15:21 WIB

Ini untuk mempermudah pengambilan bansos sembako PKH.

News | 10:27 WIB

Wali Kota Sutiaji mengatakan, permasalahan banjir di Kota Malang ditargetkan tuntas pada 2028.

News | 11:25 WIB

Sana'i sendiri merupakan salah satu nama caleg dari NasDem yang maju dari daerah pemilihan (Dapil) Kedungkandang.

News | 18:36 WIB

Ketua DPD NasDem Kota Malang Hanan Jalil mengatakan, pihaknya telah resmi mendaftarkan sejumlah 45 nama bakal calon legislatif dengan komposisi 30 persen perempuan.

News | 15:41 WIB
Tampilkan lebih banyak