Minibus Angkut 14 Pelajar dari Jakarta Kecelakaan Terbalik di Lereng Ijen Banyuwangi, Begini Kondisinya

Sebanyak 14 orang penumpang sebuah mobil mini bus jenis Isuzu Elf mengalami luka-luka setelah kendaraannya terbalik di Lereng Ijen Banyuwangi.

Muhammad Taufiq
Kamis, 24 Februari 2022 | 18:21 WIB
Minibus Angkut 14 Pelajar dari Jakarta Kecelakaan Terbalik di Lereng Ijen Banyuwangi, Begini Kondisinya
Mini bus terbalik di Lereng Ijen Banyuwangi [Foto: Beritajatim]

SuaraMalang.id - Sebanyak 14 orang penumpang sebuah mobil mini bus jenis Isuzu Elf mengalami luka-luka setelah kendaraannya terbalik di Lereng Ijen Banyuwangi.

Mereka merupakan rombongan pelajar dari Jakarta. Mereka mengendarai minibus dengan nomor polisi S 7745 W itu akan menuju ke Bali dari Bondowoso via jalur Ijen Banyuwangi.

Namun naas saat tiba di jalur sekitar Sengkan Mayit Lereng Ijen Banyuwangi, mobil oleng dan terjadi kecelakaan. Mobil sempat membentur tiang listrik sebelum terguling sejauh 15 meter.

Hal ini disampaikan Yono, seorang warga Desa Tamansari Kecamatan Licin saat di TKP kecelakaan.

Baca Juga:Berjalan di Rel Jalur Banyuwangi, Nur Tewas Tersambar Kereta Api Wijaya Kusuma

"Lokasinya sekitar 200 meter sebelah timur atau bawah dari Sengkan Mayit," ujarnya seperti dikutip dari beritajatim.com jejaring media suara.com, Kamis (24/2/2022).

Sejumlah penumpang yang mengalami luka dan patah tulang dilarikan ke Puskesmas Licin dan RSUD Blambangan untuk mendapatkan perawatan. "Semua selamat hanya mengalami luka-luka," katanya.

Ini kejadian kali kedua setelah pada awal tahun lalu terjadi kecelakaan serupa di lokasi yang berdekatan di lereng Ijen Banyuwangi.

Saat itu, dua orang tewas setelah mobil yang dikendarainya terjatuh ke jurang sedalam 30 meter.

Baca Juga:Pilunya Nasib Pasutri Tewas dalam Kecelakaan Maut di Banyuwangi, Istri Meninggal Lebih Dulu, Suami Menyusul

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini