Sedia Minyak Goreng Rp14 Ribu per Liter, Pasar Murah di Banyuwangi Diserbu Warga

Harga minyak goreng di pasar tradisional masih berkisar di atas Rp14 ribu.

Eleonora PEW
Senin, 24 Januari 2022 | 12:52 WIB
Sedia Minyak Goreng Rp14 Ribu per Liter, Pasar Murah di Banyuwangi Diserbu Warga
Ilustrasi minyak goreng. (Shutterstock)

"Total 6 ribu liter yang kami sediakan secara keseluruhan di Kabupaten Banyuwangi. Satu liternya seharga Rp14 ribu. Masing-masing orang dibatasi dua liter minyak goreng dengan syarat fotocopy KTP," jelas Suminten.

Dia juga membenarkan jika harga minyak goreng di pasar tradisional masih ada yang menjual di atas harga Rp14 ribu. Itu karena ada pedagang yang membeli sebelum diterapkan kebijakan satu harga minyak goreng.

Namun, masih Suminten, harga minyak goreng satu liternya di toko-toko ritel seperti indomaret, alfamart, dan sejenisnya telah menerapkan kebijakan satu harga.

"Nanti akan ada sosialisasi dari Menteri Perdagangan. Sebelumnya Dinas Perdagangan Provinsi telah meminta untuk kabupaten/kota mendata IKM (industri kecil menengah) terkait minyak goreng ini. Sehingga nantinya baik di ritel maupun di pasar tradisional harganya sama Rp14 ribu," pungkas Suminten. (*)

Baca Juga:Bulog Nusa Tenggara Timur Jual Minyak Goreng Harga Rp14 Ribu Per Liter

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini