Korban Luka Bakar 70 Persen Akibat Erupsi Gunung Semeru Dirujuk ke Jember

Seorang korban akibat erupsi Gunung Semeru dilaporkan kondisinya mengalami luka bakar 70 persen.

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Senin, 06 Desember 2021 | 13:59 WIB
Korban Luka Bakar 70 Persen Akibat Erupsi Gunung Semeru Dirujuk ke Jember
Ilustrasi korban luka bakar erupsi gunung Semeru. --Warga melintas di atas timbunan abu vulkanik dari guguran awan panas Gunung Semeru di Desa Sumber Wuluh, Lumajang, Jawa Timur, Minggu (5/12/2021). [ANTARA FOTO/Zabur Karuru]

SuaraMalang.id - Sejumlah dua warga Kabupaten Lumajang korban erupsi Gunung Semeru, dilarikan ke Rumah Sakit Daerah  (RSD) dr Soebandi, Jember. Kondisi kedua warga tersebut cukup parah karena menderita luka bakar akibat awan panas.

“Yang satu luka bakar kondisi 70 persen dan satunya lagi 30 persen,” kata Direktur RSD dr Soebandi Jember, dr. Hendro Soelistijono, Senin (06/12/2021). 

Ia melanjutkan, akan ada dua pasien lagi yang juga mengalami luka bakar yang cukup serius. Dua warga tersebut sebelumnya sudah dirawat di RSUD Pasirian Lumajang. Namun karena cukup serius, sehingga dirujuk ke RSD dr Soebandi Jember. 

“Tadi masih menunggu persetujuan dari keluarga. Sekarnag dalam perjalanan mungkin menuju ke Jember,” tutur Hendro. 

Baca Juga:Tak Tega Tinggalkan Ibu saat Erupsi Semeru, Wanita Tewas dalam Kondisi Berpelukan

Sebagai salah satu rumah sakit pemerintah terbesar di Jawa Timur, RSU dr Soabndi selama ini memang menerima rujukan dari sejumlah rumah sakit di daerah sekitar. Selain itu, RSD dr Soebandi Jember juga sudah mengirimkan tim medis untuk membantu penanganan warga terdampak erupsi Gunung Semeru, sesuai instruksi dari bupati Jember.
Menurut dr Hendro, untuk pasien dengan kondisi luka bakar, apalagi yang mencapai 70 persen, dibutuhkan waktu berhari-hari untuk proses penyembuhan lukanya. 

“Tetapi tidak sampai operasi.  Kita bersihkan luka-lukanya untuk memunculkan jaringan kulit yang baru,” pungkas Hendro. 

Kontributor : Adi Permana

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini