SuaraMalang.id - Berikut sejumlah informasi lokasi dan jadwal vaksinasi Covid-19 dosis 1 di Malang, Jawa Timur. Bagi kamu yang belum mendapatkan kuota, ayo segera daftarkan diri melalui link yang sudah disediakan.
Pemerintah memprioritaskan program vaksinasi dalam penanganan pandemi virus corona. Melalui vaksin, diharapkan tercipta kekebalan komunal atau herd immunity.
Vaksinasi kali ini menggunakan jenis vaksin Pfizer. Berikut info vaksinasi di Malang.
Info Vaksinasi Dosis 1 Transmart MX Malang
Baca Juga:Bupati Pamekasan: Tidak Ada Pemaksaan Vaksinasi COVID-19
- Mulai tanggal 25 Oktober 2021
- Lokasi: Transmart MX Malang
- Jenis vaksin: Pfizer
- Syarat:
- Usia minimal 12 tahun
- Memiliki KTP (KK bagi yang belum memiliki KTP). Tidak melayani vaksinasi bagi WNA
- Khusus bagi yang belum menerima vaksin (tidak diperuntukkan bagi yang telah vaksin pertama, kedua dan booster)
- Vaksin diberikan bagi yang telah lolos screening
- Bagi yang memiliki komorbid dan ibu hamil, membawa surat keterangan dari dokter
- Bagi penyintas Covid-19 dapat menerima vaksin setelah 1-3 bulan dinyatakan negatif
- Link pendaftaran: bit.ly/pfizertransmartmlg
Info Vaksinasi Dosis 1 Puskesmas Pakis
- vaksinasi untuk umum di atas 18 tahun
- Jenis vaksin: Pfizer
- link pendaftaran : https://vaksincovid19.malangkab.go.id/
Bagi kamu penyintas Covid-19, melakukan vaksinasi mampu menyembuhkan long covid.
Survivor Corps, kelompok nirlaba AS yang bertujuan mengadvokasi para penyintas COVID dan keluarga mereka, mengadakan survey yang melibatkan hampir 1.000 penyintas yang mengalami Long Covid.
Hasil yang diumumkan pada April 2021 menunjukkan 42 persen merasa gejalanya membaik setelah divaksinasi.
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit AS (CDC) juga merekomendasikan vaksin, termasuk bagi mereka yang pernah terkena Covid-19 atau yang mengalami kondisi pasca Covid-19.
Baca Juga:Sandiaga Uno Siap Fasilitasi Uji Coba Operasional Wisata di Kabupaten Malang
Jadi, tunggu apa lagi. Ayo segera daftarkan diri untuk mendapat kuota vaksin.
Kontributor : Fisca Tanjung