Tak Terima Ditegur, Pemuda Mabuk Hajar Pak RW di Jember

Seorang Ketua RW di Desa Balung Lor, Kabupaten Jember jadi korban pemukulan pemuda yang sedang mabuk saat pesta miras. Polisi telah turun tangan menangani insiden

Abdul Aziz Mahrizal Ramadan
Kamis, 12 Agustus 2021 | 21:39 WIB
Tak Terima Ditegur, Pemuda Mabuk Hajar Pak RW di Jember
Ilustrasi penganiayaan pak RW di Jember. [Shutterstock]

SuaraMalang.id - Seorang Ketua RW di Desa Balung Lor, Kabupaten Jember jadi korban pemukulan pemuda yang sedang mabuk saat pesta miras. Polisi telah turun tangan menangani insiden tersebut.

Mengutip Suarajatimpost.com, kronologis berawal dari sejumlah warga sedang menggali kubur di pemakaman desa setempat, Rabu (11/8/2021) malam. Warga kemudian merasa terganggu oleh kegiatan para pemuda yang sedang asik pesta miras, tak jauh dari pemakaman.

Ketua RW setempat kemudian berusaha memberikan pengertian kepada pemuda yang menggelar mabuk-mabukan tersebut supaya pindah. Namun, bukannya nurut, mereka malah melayangkan bogem mentah ke arah Pak RW.

“Mungkin karena masih terpengaruh miras, mereka tidak mau ditegur, justru memukul pak RT,” kata salah seorang warga Minto Setyo.

Baca Juga:Bupati Jember Imbau Warga Tak Takut Tes Swab: Kita Berupaya Menyelamatkan Nyawa

Melihat Ketua RW dipukul, beberapa warga lain yang melihat kejadian itu sontak terpancing emosinya dan menghajar balik para pemuda mabuk tersebut. Lantaran kalah jumlah, para pemuda mabuk itu kabur.

Namun, ternyata kedua pemuda mabuk itu merasa jadi korban pengeroyokan dan melaporkan insiden itu ke Polsek Wuluhan.

Sementara Kapolsek Balung AKP. Sunarto saat dikonfirmasi terkait peristiwa ini mengatakan, bahwa perselisihan kedua belah pihak antara pelapor dan warga sudah diselesaikan secara damai dan kekeluargaan.

“Tadi malam sudah dilakukan mediasi mas, dan kedua belah pihak sepakat untuk damai,” Kata Kapolsek Balung AKP Sunarto, Kamis,(12/8/2021).

Baca Juga:Minat Vaksinasi Anak Tinggi, Unej Jember Siapkan 1.500 Vaksin

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini